Print this page
Wednesday, 03 June 2020 09:26

MPR: Muatan RUU HIP Harus Diperbaiki Secara Hati-Hati.

Written by 
Rate this item
(0 votes)
FOTO ; ANTARA FOTO ; ANTARA

 

Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat  Syariefuddin Hasan menilai muatan dalam  Rancangan Undang – Undang ( RUU) Haluan Ideologi Pancasila (HIP) harus diperbaiki secara hati-hati, teliti, dan cermat agar tidak boleh ada ruang sedikit pun masuknya ideologi terlarang komunis.Karena itu dia menilai Tap MPRS No. XXV (dua puluh lima )  Tahun 1966 harus dimasukkan ke dalam RUU HIP untuk menghadirkan kepastian hukum bahwa tidak ada ruang bagi ideologi terlarang untuk masuk dan menyusup dalam nilai-nilai Pancasila.

Syarief Hasan dalam keterangannya, di Jakarta, Selasa mengatakan, Tap MPRS No. XXV Tahun 1966 harus dimasukkan sebagai salah satu landasan hukum pada konsideran ‘mengingat’ dalam Rancangan Undang – Undang  Haluan Ideologi Pancasila. Hal itu agar menghadirkan kepastian hukum bahwa Pancasila merupakan dasar dan ideologi negara yang tidak boleh disusupi ideologi lain terutama ideologi terlarang. Antara 

Read 351 times
Daniel

Latest from Daniel