Monday, 24 September 2018 13:48

Abu Sayyaf Itu Sudah Tidak Ada lagi

Written by 
Rate this item
(0 votes)
foto : rri.co.id foto : rri.co.id

 

Duta Besar RI untuk Filipina, Sinyo Harry Sarundajang, mengatakan, ketika bertemu dengan Presiden Filipina Rodrigo Duterte di Manila, pekan lalu, Presiden Duterte menyebut Abu Sayyaf, kelompok yang berafiliasi dengan Negara Islam di Irak dan Suriah atau ISIS, itu sudah tidak ada lagi di Filipina, bahkan telah terpecah belah menjadi sejumlah kelompok kriminal. Meski demikian, menurut  Sinyo Harry Sarundajang, kelompok-kelompok pecahan Abu Sayyaf itu memiliki motif kriminalitas yang sama, yaitu memeras perusahaan maupun keluarga korban penculikan yang merupakan nelayan dari perusahaan kapal penangkap ikan untuk mendapatkan uang tebusan. Kantor Berita Radio Nasional melaporkan, ia ketika ditemui di Jakarta, belum lama inimenambahkan, pemerintah Filipina sendiri saat ini tengah intensif melakukan “pembersihan” terhadap kelompok Abu Sayyaf maupun kelompok-kelompok bersenjata lainnya. Ia menambahkan, secara khusus Presiden Duterte menyampaikan apresiasi terhadap patroli bersama antara Indonesia, Filipina, dan Malaysia, bagi pengamanan berlapis di wilayah perairan. Presiden Duterte meminta agar ada peningkatan kerja sama menjadi patroli terkoordinasi. kbrn

Read 495 times Last modified on Monday, 24 September 2018 13:57