Wednesday, 26 June 2019 14:53

26 Program Prioritas Pemerintah 2020, Darmin: Ekonomi RI stabil

Written by 
Rate this item
(0 votes)
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution saat mengikuti rapat kerja di Badan Anggaran DPR, Jakarta, Selasa (25/6/2019) Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution saat mengikuti rapat kerja di Badan Anggaran DPR, Jakarta, Selasa (25/6/2019) Foto : ekon.go.id/Kepala Bagian Hubungan Masyarakat, Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian/Hermin Esti Setyowati.

 

Kementerian Koordinator (Kemenko) Bidang Perekonomian menetapkan 26 program prioritas pada 2020 yang akan menjadi acuan dalam mendukung pelaksanaan kerja pemerintah dalam bidang ekonomi. Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Darmin Nasution saat mengikuti rapat kerja dengan Badan Anggaran DPR di Jakarta, Selasa, mengatakan program ini dirancang untuk mendukung Rencana Kerja Pemerintah (RKP) 2020.

Beberapa program prioritas dalam RKP tersebut antara lain bidang infrastruktur dan pemerataan wilayah, nilai tambah sektor riil, industrialisasi, dan kesempatan kerja, ketahanan pangan, air, energi dan lingkungan hidup.

Darmin Nasution mengatakan, Program-program ini sejalan dengan tema besar RKP 2020 yaitu peningkatan sumber daya manusia untuk pertumbuhan berkualitas. Darmin menjelaskan saat ini pagu indikatif Kemenko Perekonomian pada 2020 ditetapkan sebesar Rp409,35 miliar atau mengalami penurunan Rp4,8 miliar dari pagu anggaran 2019.

 

Read 715 times Last modified on Thursday, 27 June 2019 09:50