(voinews.id) Indonesia menghadirkan produk perikanan unggulan tanah air pada Seafood Show Osaka 2022, yang berlangsung pada 13-14 April 2022 di ATC Hall, Osaka.Seafood Show Osaka merupakan pameran produk perikanan terbesar di wilayah Kansai yang diikuti sekitar 400 importir maupun pedagang eceran yang berdomisili di Jepang. Konsul Jenderal Indonesia di Osaka Diana Sutikno dalam keterangan tertulis dari Konsulat Jenderal Republik Indonesia Osaka yang diterima di Jakarta Rabu menjelaskan kehadiran produk-produk perikanan Indonesia dari 9 pelaku usaha di Jawa, Bali, Kalimantan, Sulawesi, Maluku, dan Papua pada Seafood Show Osaka telah mampu menarik minat para pengunjung termasuk sejumlah pengusaha eceran produk perikanan besar di Kansai.
Ia menambahkan partisipasi dalam acara ini merupakan momentum yang tepat untuk meningkatkan pangsa pasar produk perikanan Indonesia di Jepang khususnya di Kansai.antara