Wednesday, 27 February 2019 13:48

Presiden Apresiasi Terobosan MA Berdampak Positif Ke Ekonomi

Written by 
Rate this item
(0 votes)

.

Presiden Joko Widodo mengapreasiasi berbagai langkah terobosan di bidang hukum terutama reformasi lembaga peradilan yang dipimpin Mahkamah Agung yang berdampak positif kepada perekonomian Indonesia. Hal itu dikatakan Presiden Jokowi ketika berpidato dalam Sidang Pleno Istimewa Mahkamah Agung-MA dengan agenda Laporan Tahunan MA Tahun 2018 di Jakarta,  Rabu. 

Menurut Jokowi, berbagai langkah terobosan MA merupakan upaya untuk  menciptakan kepastian hukum yang pada akhirnya akan berdampak pada iklim investasi yang kondusif dan perbaikan kondisi perekonomian bangsa. Menurut Jokowi, keberhasilan MA dalam melakukan berbagai terobosan turut menjadi kunci bagi keberhasilan Indonesia melakukan berbagai lompatan kemajuan dalam beberapa tahun terakhir. Dalam kesempatan itu,  Presiden Jokowi optimistis sistem peradilan di Indonesia akan semakin inovatif,  maju dan memperkuat kepercayaan dari rakyat akan keadilan. Antara

Read 590 times Last modified on Thursday, 28 February 2019 06:30