Sumarno

Sumarno

18
January

 

(voinews.id) Otoritas persaingan usaha Australiapada Senin mengaku sangat khawatir dengan laporan tentang lonjakan harga tes cepat antigen Covid-19. Mereka pun mencari informasi dari pemasok pengecer dan jaringan apotek tentang kenaikan harga itu. Diketahui Australia tengah menghadapi kelangkaan alat tes cepat antigen mandiri setelah otoritas mendesak orang-orang tanpa gejala yang memiliki riwayat kontak dekat dengan pasien Covid-19 agar melakukan tes sendiri di rumah. Langkah itu diambil supaya mereka tak perlu mendatangi pusat-pusat tes pemerintah yang dipenuhi warga yang membuat waktu tunggu hasil tes menjadi lebih Panjang. 

Ketua Komisi Persaingan dan Konsumen Australia Rod Sims mengatakan di tengah lonjakan Covid-19 selama pandemik harga berlebihan dari tes cepat antigen yang diperlukan untuk mendiagnosa penyakit dan melindungi anggota masyarakat. Sims mengatakan ada laporan harga alat tes Antigen melonjak hingga 500 dolar Australia  atau sekitar 5,2 juta rupiah. republika 

18
January

 

(voinews.id) Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) optimistis capaian investasi subsektor energi bersih akan cemerlang sepanjang tahun ini dengan target 3,91 miliar dolar AS. Direktur Jenderal Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi Kementerian ESDM Dadan Kusdiana di Jakarta, Senin mengatakan target 2022 angkanya 3,91 miliar dolar AS. Ia  mengharapkan banyak investasi berada di sektor panas bumi dan aneka energi baru terbarukan (air, angin, dan matahari).

Dadan menambahkan tahun ini pemerintah akan melakukan enam langkah untuk mempercepat pengembangan energi bersih di Indonesia melalui penyelesaian Peraturan presiden  harga Energi baru dan terbarukan. Selain itu  penerapan Peraturan Menteri ESDM tentang Pembangkit Listrik Tenaga Surya atap mandatori bahan bakar nabati pemberian insentif fiskal dan non fiskal untuk energi bersih kemudahan perizinan berusaha dan mendorong permintaan ke arah energi listrik.antara

18
January

 

(voinews.id) Presiden Joko Widodo menekankan Indonesia dapat menurunkan kasus harian COVID-19 secara drastis berkat gotong royong seluruh elemen bangsa yang merupakan wujud implementasi Pancasila. Hal tersebut dikatakan Presiden  Joko Widodo dalam sambutannya secara langsung di acara Dies Natalis Ke-67 Universitas Katolik Parahyangan  di Bandung Jawa Barat Senin.

Presiden Joko Widodo menegaskan Indonesia patut bersyukur COVID-19 yang muncul di pertengahan Juli yang saat itu menyebabkan kengerian di mana-mana kini sudah melandai. Presiden menyampaikan kasus harian COVID-19 di Indonesia pernah mencapai angka 56.000 dan Minggu (16/1) sudah berada di angka 855.antara

18
January

 

(voinews.id) Jumlah lonjakan kasus virus Corona (COVID-19) dalam sehari di Tiongkok  mencapai rekor tertinggi sejak Maret 2020. Rekor baru tercatat saat otoritas  Tiongkok  berupaya keras membasmi varian Omicron yang sangat menular  tiga pekan sebelum Olimpiade Musim Dingin digelar di Beijing. Dilansir AFP, Senin (17/1/2022) Tiongkok yang menjadi lokasi awal terdeteksinya Corona pada akhir tahun 2019 berpegang teguh pada kebijakan ketat yang menargetkan nol kasus COVID saat negara-negara lainnya mulai membuka kembali perbatasan dan perekonomian mereka. 

Namun pendekatan itu menghadapi tantangan baru beberapa pekan terakhir dengan banyak klaster penularan bermunculan di berbagai wilayah Tiongkok. Detik