(voinews.id) Kebakaran hebat melanda Colorado. Amerika Serikat. Kejadian tersebut mengakibatkan dua orang menghilang. Dilansir dari AFP, Minggu (2.1.2021) menurut salah satu pejabat setidaknya dua orang hilang setelah kebakaran hutan melanda kota di Colorado. Kebakaran itu pun menghancurkan seluruh lingkungan.
Juru bicara Kantor Manajemen Darurat Boulder County Jennifer Churchill menegaskan. pihaknya yakin ada dua orang yang hilang dan sedang menyelidikinya. Dia menambahkan. belum ada korban jiwa yang dilaporkan dalam kebakaran spektakuler akhir tahun tersebut..Detik
(voinews.id) Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memantau Pelabuhan Kali Adem. Muara Angk Jakarta Utara Minggu pagi untuk memastikan protokol kesehatan berjalan dengan baik saat libur Tahun Baru 2022. Budi Karya mengatakan pemeriksaan tiket pengaturan antrean penumpang di dermaga dilakukan dengan baik. Penumpang diwajibkan memindai kode batang (barcode) yang tersedia sebelum memasuki kapal dengan aplikasi PeduliLindungi. Yang kedua pakai safety jacket, tandanya adalah keselamatan itu diutamakan.
Meski melakukan pengawalan dan pengawasan ketat guna mencegah penyebaran COVID-19. Menhub juga meminta otoritas pelabuhan. pengelola kapal dan juga aparat keamanan tetap dapat melayani penumpang dengan ramah..antara
(voinews.id) Anggota Komisi IV (empat) Dewan Perwakilan Rakyat RI. Saadiah Uluputty berharap program penangkapan terukur dari Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memberikan keadilan di dalam penetapan mekanisme kuota perikanan yang ada di dalamnya. Saadiah Uluputty dalam rilisnya di Jakarta, Minggu mengatakan. Komisi DPR tetap mendukung program tersebut. namun pemerintah harus memberikan jaminan bila kuota yang diatur nantinya harus sesuai potensi di masing-masing zona penangkapan ikan. Juga jaminan berusaha bagi pelaku usaha dan pemanfaatan sumber daya ikan yang diharapkan.
Menurut Saadiah program tersebut harus memberikan dampak positif terhadap pertumbuhan dan pemerataan ekonomi. sehingga industri perikanan dapat tumbuh di seluruh wilayah Indonesia dengan potensi perikanan yang besar dari Aceh hingga Papua. Ia juga mengingatkan sistem kuota komersial bisa saja menjadi pintu masuk bagi para investor asing yang mengincar target perikanan tuna. tongkol dan cakalang yang selama ini menjadi komoditas ekspor terbesar di Indonesia..antara
(voinews.id)Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta saat ini tengah berfokus untuk mengejar capaian vaksinasi kepada anak usia 5 hingga 11 tahun. Ini pun kerja kolektif. semua pihak terlibat yang membuat Indonesia semakin optimis dalam menyambut 2022. Anies dikutip Minggu (2.1.2021) memastikan situasi pandemi yang belakangan terkendali itu dapat mendukung upaya pemulihan ekonomi masyarakat di Ibu Kota.
Momentum itu dapat terjaga lantaran capaian vaksinasi di DKI Jakarta sudah mencapai 125 persen. Anies mengatakan situasi pandemi Covid-19 di Ibu Kota pada tahun baru 2021 relatif terkendali jika dibandingkan dengan tahun lalu. Dia meyakini tahun 2022 ini akan menjadi momentum kebangkitan di bidang kesehatan. ekonomi sosial dan budaya.. bisnis