Sumarno

Sumarno

04
March

 

Badan Karantina Pertanian (Barantan) bergerak cepat menjaga agar buah rock melon asal Australia tidak masuk ke Indonesia.Hal ini terjadi karena pemberitaan internasional terkait kematian warga di Australia setelah mengkonsumsi buah rock melon (cantaloupe).Kepala Badan Karantina Pertanian Banun Harpini di Jakarta  Sabtu mengatakan, rock melon Australia tercemar bakteri listeria dan menimbulkan kematian tiga orang warga tersebut.

Dikatakan, pihaknya  sudah mendapat konfirmasi resmi pemerintah Australia.Dikatakan, kejadian ini merupakan sinyal darurat bagi pemerintah Indonesia untuk segera melakukan tindakan antisipatif, meski sebenarnya belum ada importasi secara langsung ke Indonesia.Buah tersebut diekspor ke Malaysia, Singapura dan beberapa negara lainnya.Ia menambahkan, Indonesia  perlu waspadai utamanya masyarakat yang berbatasan langsung dengan Malaysia dan Singapura. rol.

04
March

 

Sebanyak 17 negara dan 100 denominasi gereja akan menghadiri pelaksanaan Pertemuan Pemuda Ekumenis se Asia (Asian Ecumenical Youth Assembly) dan Perayaan Paskah Asia (Asia Easter Celebration) di Kota Manado dan Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara pada pada 6-13 April 2018 mendatang. Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Utara,  Edwin Silangen di Manado, Sabtu mengatakan,  persiapan demi persiapan terus dimatangkan sehingga pelaksanaan perayaan dapat berlangsung sukses.

Silangen optimistis, pemerintah daerah dan seluruh pemangku kepentingan mampu bekerja sama menyukseskan agenda tersebut. Dia menambahkan, panitia juga akan mempersiapkan tenaga ahli bahasa karena kegiatan tersebut bakal diikuti ratusan pemuda dari 17 negara Asia. Negara-negara tersebut adalah Indonesia, Malaysia, Hongkong, Kamboja, Myanmar, Bhutan, Jepang, Srilanka, Bangladesh, Korea, Australia, India, Pakistan, Filipina, Nepal, Taiwan dan New Zealand. Edwin Silangen mengajak panitia untuk memanfaatkan media sosial agar agenda Internasional tersebut  diketahui seluruh masyarakat Indonesia dan luar negeri. Latar belakang pelaksanaan Asian Ecumenical Youth Assembly dan Asia Easter Celebration  adalah untuk menyikapi isu dunia saat ini di kalangan kaum muda. Rep

04
March

 

Presiden Joko Widodo meyakini produk sepatu sneaker lokal berkualitas unggul sehingga mampu bersaing di pasar global.Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin dalam keterangan tertulis di Jakarta, Sabtu, menyebutkan Presiden Joko Widodo  Sabtu sore mengunjungi pameran sepatu sneaker yang digelar disalah satu  mal yang berada di kawasan Senayan, Jakarta.Selain untuk meluangkan waktu berakhir pekan bersama keluarga, Kepala Negara menggunakan kesempatan tersebut untuk melihat perkembangan pasar dan industri sepatu khususnya sneaker di Tanah Air.

Meskipun masih didominasi produk dari luar negeri, namun Presiden Joko Widodo yakin produk sneaker Indonesia lebih unggul sehingga mampu bersaing di pasar Internasional.Selain unggul dari segi kualitas, harga yang ditawarkan juga lebih kompetitif.Hal tersebut menurut Presiden  Joko Widodo akan semakin menambah nilai jual produk sneaker Indonesia.Tidak lupa, Presiden Joko Widodo  mengajak masyarakat Indonesia untuk ikut serta bersama-sama dengan pemerintah mendukung dan menghargai produk-produk karya anak bangsa. pers rilis.

03
March

Deputi Bidang Pengembangan Destinasi dan Industri Pariwisata, Kementerian Pariwisata, Dadang Rizki Ratman, mengatakan, pihaknya mengalokasikan 31 miliar rupiah untuk mendorong pariwisata Sulawesi Utara. Anggaran tersebut akan difokuskan pada tiga program besar, seperti promosi, fasilitasi dana alokasi khusus, dan fasilitasi peningkatan kapasitas sumber daya manusia. Hal tersebut disampaikan Dadang Rizki Ratman saat konferensi pers di Kantor Gubernur Sulawesi Utara, di Manado. Menurutnya, Kementerian Pariwisata memberikan apresiasi kepada kepala daerah yang mempunyai perhatian khusus mengembangkan sektor pariwisata. Komitmen yang dibangun tersebut akan membantu mensinergikan pemerintah provinsi, kabupaten, dan kota dengan pemerintah pusat dalam meningkatkan kunjungan wisatawan. Dadang Rizki Ratman mengatakan, kota Manado siap menyambut wisatawan dari sisi infrastruktur pariwisata, seperti bandara, transportasi hingga akomodasi perhotelan. Selain kesiapan infrastruktur, bupati dan wali kota juga diharapkan melakukan perencanaan kesiapan destinasi-destinasi pariwisata yang ada di masing-masing daerah. Seperti di Tomohon ada festival bunga Internasional, begitupun dengan daerah-daerah lainnya.

Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika Menawarkan Beragam Destinas.

Direktur Utama PT Indonesia Tourism Development Corporation –ITDC, Abdulbar Mansoer, mengatakan, kawasan ekonomi khusus Mandalika siap menjamu ribuan peserta pertemuan tahunan Dana Moneter Internasional atau IMF dan Bank Dunia 2018 pada Oktober mendatang. Meski pertemuan itu digelar di Bali, Lombok menjadi salah satu wilayah yang disiapkan untuk dikunjungi. Kesiapan kawasan ekonomi khusus Mandalika ini disampaikan Abdulbar Mansoer saat pemaparan di hadapan Menteri Koordinator Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan, Menteri Keuangan Sri Mulyani, dan Gubernur Bank Indonesia, Agus Martowadjojo, di kawasan ekonomi khusus Mandalika, Lombok Tengah, Kamis (1/3). Abdulbar menjelaskan, kawasan ekonomi khusus Mandalika menawarkan ragam destinasi, antara lain destinasi religi dengan berkunjung ke Masjid Nurul Bilad yang menjadi masjid ke dua terbesar di Lombok. Menurutnya, masjid dengan kapasitas 4 ribu jamaah ini memiliki disain yang unik, karena mengangkat kearifan lokal dari Masjid Kuno Bayan. Selain itu, kawasan ekonomi khusus Mandalika juga menyajikan keindahan pantai, mulai dari Pantai Kuta, Pantai Seger, dan Pantai Tanjung Aan hingga bukit Merese. Para delegasi bisa menikmati keindahan pantai sekaligus berolahraga seperti paralayang, snorkeling, bersepeda, hingga berselancar.

Pos Pelayanan PPTKI - Entikong Gencarkan Sosialisasi Untuk Cegah Pengiriman TKI Ilegal.

Pos Pelayanan Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia Entikong terus menekan pengiriman TKI non prosedural ke luar negeri melalui penguatan pengetahuan masyarakat tentang prosedur pemberangkatan pekerja migran secara legal. Sosialisasi penempatan dan pelindungan pekerja migran Indonesia terus digencarkan. Koordinator P4TKI Entikong, Roni Firman Ramdani, Kamis (1/3) mengatakan, sosialisasi kali ini menyasar masyarakat hingga perangkat desa di Desa Nekan, Kecamatan Entikong, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat. Dengan tujuan agar prosedur, tata cara proses, dan upaya-upaya pelindungan pekerja migran dapat diketahui dan dipahami hingga ke tingkat desa. Menurutnya, pemerintah desa memiliki peran strategis untuk memberikan informasi permintaan pekerjaan dari Dinas Tenaga Kerja kepada masyarakat. Hal ini menurut Roni, sesuai dengan Undang-Undang 18 Tahun 2017 Tentang Pelindungan Pekerja Migran Indonesia.