18
September

 

Otoritas Malaysia melaporkan total kasus virus Corona (COVID-19) di wilayahnya telah melampaui 10 ribu kasus.Total kematian akibat Corona di negara tersebut sejauh ini mencapai 128 orang.Seperti dilansir The Star, Kamis (17/9//2020), Direktur Jenderal Kesehatan Malaysia, Noor Hisham Abdullah melaporkan 62 kasus baru Corona terdeteksi dalam 24 jam terakhir.Dengan tambahan itu, maka total 10.031 kasus Corona kini terkonfirmasi di wilayah Malaysia.

Malaysia diketahui mencapai total 9 ribu kasus Corona pada 3 Agustus lalu.Noor Hisham dalam pernyataannya menyebut bahwa 61 kasus baru di antaranya merupakan kasus penularan lokal yang terdiri atas 41 warga Malaysia dan 20 warga negara asing (WNA).Satu-satunya kasus baru impor atau penularan di luar negeri melibatkan seorang warga Malaysia.antara

17
September

Kepala eksekutif Uni Eropa memberikan gambaran serius tentang Eropa yang bergulat dengan pandemi dan resesi terdalam sepanjang sejarah, dan menetapkan tujuan ambisius untuk membuat 27 negara EU lebih tangguh menghadapi krisis di masa depan. Dalam pidato tahunannya pada Rabu, Presiden Komisi Eropa Ursula von der Leyen menggandakan sasaran utama yang dia tetapkan saat baru menjabat pada Desember lalu, yakni perlindungan iklim dan revolusi digital. Dia meluncurkan rencana untuk mengurangi emisi gas rumah kaca Uni Eropa setidaknya hingga 55 persen dari tingkat emisi pada 1990, yang akan diupayakan hingga 2030. Target itu naik dari target sebelumnya sebesar 40 persen. Dia juga menyerukan investasi yang lebih besar dalam bidang teknologi agar Eropa dapat bersaing lebih tajam dengan Tiongkok dan Amerika Serikat.ANTARA

17
September

Kepala Sekretaris Kabinet Jepang Yoshihide Suga resmi menggantikan Shinzo Abe sebagai perdana menteri Jepang dalam pemilihan parlemen, Rabu (16/9). Sebagai pemimpin baru Partai Demokrat Liberal (LDP), Suga akan berfokus untuk menghidupkan kembali ekonomi Jepang yang terpukul sambil terus mengendalikan virus corona baru. Menteri Kesehatan Katsunobu Kato dipilih untuk menggantikan Suga sebagai sekretaris kabinet. Jabatan itu dinilai sebagai jabatan penting yang berfungsi sebagai koordinator kebijakan dan juru bicara pemerintah. Banyak anggota kabinet lainnya seperti Menteri Keuangan Taro Aso dan Menteri Luar Negeri Toshimitsu Motegi tetap dipertahankan berada di kabinet.REPUBLIKA

17
September

Latihan militer Tiongkok di lepas pantai barat daya Taiwan pekan lalu adalah "tindakan yang diperlukan" untuk melindungi kedaulatan Tiongkok. Demikian menurut Beijing pada Rabu. Pernyataan itu disampaikan pemerintah Tiongkok setelah Taiwan mengeluh bahwa latihan angkatan laut dan udara skala besar itu merupakan tindakan provokasi serius.Tiongkok, yang mengklaim Taiwan yang demokratis sebagai miliknya, telah meningkatkan aktivitas militer di dekat pulau itu. Langkah itu dipandang sebagai intimidasi untuk memaksa Taiwan menerima pemerintahan Tiongkok. Taiwan mengecam latihan selama dua hari yang dilakukan China pekan lalu, yang disebut berlangsung di zona identifikasi pertahanan udara Taiwan, yakni antara daratan Taiwan dan Kepulauan Pratas yang dikuasai Taiwan.Juru bicara Kantor Tiongkok untuk Urusan Taiwan Ma Xiaoguang memberikan penjelasan publik pertama mengenai latihan tersebut dengan mengatakan bahwa Taiwan adalah bagian "sakral" dan tidak terpisahkan dari Tiongkok.ANTARA