14
August

 

VOInews.id - Presiden Pakistan Arif Alvi menyetujui penunjukan Senator Anwaar-ul-Haq Kakar sebagai perdana menteri (PM) sementara, menurut pernyataan dari Sayap Media Istana Kepresidenan Pakistan. Sang presiden telah memberikan persetujuan terkait Pasal 224 (1A) Konstitusi Pakistan, menurut pernyataan itu. Kakar telah duduk sebagai anggota Senat Pakistan sejak Maret 2018. Dia terpilih menjadi anggota Senat Pakistan sebagai kandidat independen di kursi umum dari Provinsi Balochistan, Pakistan barat daya, dalam pemilihan Senat Pakistan tahun 2018.

11
August

 

 

VOinews.id- Presiden Korea Selatan (Korsel) Yoon Suk Yeol pada Jumat menginstruksikan pemerintahannya untuk memberikan dukungan cepat dan memadai bagi orang-orang yang mengalami kerugian akibat Topan Khanun, kata kantornya. Yoon memberikan instruksi kepada Menteri Dalam Negeri Lee Sang-min setelah diberi pengarahan tentang skala kerusakan secara keseluruhan akibat topan tersebut, kata juru bicara kepresidenan Lee Do-woon dalam pengarahan tertulis.

"Berikan dukungan cepat dan memadai bagi orang-orang yang mengalami kerusakan akibat topan, dan lakukan langkah-langkah untuk memastikan dukungan menyeluruh bagi para korban sehingga mereka merasa nyaman," kata Yoon.

Presiden Korsel itu menekankan pentingnya melakukan tindakan pencegahan dan evakuasi awal di daerah rawan bencana. Ia mengatakan, Topan Khanun menyebabkan korban manusia yang minimal, meskipun bergerak perlahan saat melintasi Semenanjung Korea karena lebih dari 15 ribu orang dievakuasi lebih awal. Sementara sekitar 2.400 jalan dan fasilitas bawah tanah juga ditutup lebih awal.

Dia berterima kasih kepada Kementerian Dalam Negeri, kepolisian, pemadam kebakaran dan pekerja pemerintahan daerah atas kerja keras mereka meminimalkan kerusakan akibat topan, serta orang-orang yang secara aktif bekerja sama dengan langkah-langkah pemerintah, kata juru bicara itu.

Topan Khanun mendarat di pantai tenggara Korsel pada Kamis pagi dan bergerak perlahan ke utara selama 16 jam, menghilang setelah mencapai daerah di sekitar ibu kota Korea Utara, Pyonyang, pada sekitar pukul 6 Jumat pagi (waktu setempat), menurut badan cuaca. Topan tersebut menyebabkan banjir, kerusakan fasilitas, tanah longsor, gangguan transportasi, dan penutupan sekolah, tetapi tidak ada korban yang dilaporkan, kata Markas Pusat Penanggulangan Bencana dan Keselamatan. Satu orang meninggal dan satu lainnya hilang, keduanya di dekat aliran banjir, di kota bagian tenggara Daegu pada Kamis, tetapi mereka diklasifikasikan mengalami kecelakaan yang tidak terkait dengan topan.

 

Sumber: Yonhap-OANA

11
August

 

VOinews.id- Mufti Besar Kerajaan Arab Saudi, Kepala Dewan Ulama Senior, dan Kepala Komite Tetap untuk Riset Islam, Sheikh Abdulaziz bin Abdullah Al Al-Sheikh, menyatakan agenda konferensi di Mekkah adalah bukti pesan Saudi dalam menolak kebencian dan kekerasan.

Dia memuji Penjaga Dua Masjid Suci, Raja Salman bin Abdulaziz Al Saud, yang menyetujui konferensi Islam bertajuk "Komunikasi dengan Departemen Urusan Agama, Fatwa dan Kesyekhan di Dunia", yang akan diadakan di Mekkah pada 26-27 Muharram 1445 Hijiriyah yang bertepatan dengan 13-14 Agustus 2023.

Konferensi yang digelar oleh Kementerian Urusan Islam, Dakwah dan Penyuluhan itu akan dihadiri 150 ulama, termasuk mufti dan kepala asosiasi Islam serta kesyekhan. Al-Sheikh menekankan persetujuan Penjaga Dua Masjid Suci untuk menggelar konferensi ini sebagai bukti Kerajaan Arab Saudi peduli kepada Muslim di seluruh dunia dan ingin menyebarkan pesan damai Islam.

 

antara

11
August

 

VOInews.id- Pemerintah Jerman sedang mengupayakan perjanjian migrasi dengan Georgia, Moldova, Uzbekistan, dan Kirgizstan, serta bersiap melakukan pembicaraan dengan Kenya dan Maroko untuk mengatur perekrutan pekerja terampil sekaligus mencegah migrasi ilegal.

"Georgia dan Moldova menjadi prioritas karena di sini kami dapat dengan cepat mengurangi migrasi ilegal, dan kedua negara menginginkan kemitraan," kata Joachim Stamp, perwakilan khusus pemerintah Jerman terkait perjanjian migrasi, Selasa (8/8). Lebih dari 10 persen permohonan suaka yang ditolak di Jerman berasal dari Georgia dan Moldova. Oleh karena itu, pembuatan perjanjian akan meringankan beban pemerintah kota dan pengadilan di negara itu.

Dalam enam bulan pertama tahun 2023, jumlah pendatang yang masuk secara ilegal ke Jerman meningkat lebih dari 50 persen secara tahunan menjadi 45.338 orang, menurut Kepolisian Federal Jerman. Jumlah kasus penyelundupan manusia juga mencatat peningkatan.

Pemerintah Jerman baru-baru ini meloloskan undang-undang baru guna memfasilitasi imigrasi pekerja terampil dari negara-negara di luar Uni Eropa (EU). Menurut data resmi, tingkat migrasi bersih Jerman naik ke rekor 1,5 juta orang pada tahun 2022. Sebagian besar imigran baru yang masuk ke ekonomi terbesar di Eropa itu berasal dari Ukraina dan disusul oleh Suriah, Afghanistan, dan Turkiye. Kebijakan imigrasi liberal Jerman menjadi pemicu ketegangan sosial.

Menurut survei dari Civey untuk majalah Focus baru-baru ini, 83 persen warga negara Jerman khawatir tindakan menerima pengungsi akan menimbulkan masalah terkait keamanan, pasar perumahan, atau sistem sosial. Krisis pekerja terampil yang signifikan sudah terjadi di Jerman, membuat populasi yang menua di negara itu bergantung pada imigrasi.

Menurut Institut Penelitian Ketenagakerjaan (IAB), kekurangan yang dialami dapat mencapai 7 juta pekerja pada 2035, kecuali jika Jerman mengambil tindakan pencegahan yang memadai. Perjanjian migrasi dengan sejumlah negara, seperti Kirgizstan atau Uzbekistan, dapat memberikan lebih banyak peluang terkait perekrutan.

Dalam kunjungannya ke negara-negara tersebut pekan lalu, Stamp mengatakan bahwa dirinya telah bertemu dengan pekerja-pekerja muda yang sangat berkomitmen dan kompeten serta dapat berbicara dalam bahasa Jerman dengan sangat baik dan dibutuhkan sebagai pekerja terampil di negaranya.

 

antara