Wednesday, 09 December 2020 10:45

Sri Mulyani: Indonesia Negara yang Tepat untuk Investasi

Written by 
Rate this item
(1 Vote)
Antaranews Antaranews

 

(Voinews.id) Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengajak investor Amerika Serikat  meningkatkan investasinya di Indonesia, karena  Indonesia merupakan negara yang tepat bagi investor untuk menanamkan modalnya.Hubungan ekonomi dan investasi antara Indonesia dan Amerika sudah terjalin dengan baik.Apalagi pemerintah saat ini melakukan berbagai reformasi untuk mempermudah masuknya investasi demi membuka lebih banyak lapangan kerja.

Sri Mulyani dalam video virtual, Selasa (8/12/2020) mengatakan, Indonesia juga berupaya mengurangi hambatan investasi baik dari sisi regulasi maupun birokrasi.Hal inilah yang mendorong disahkannyaUndang-undang Cipta Kerja.Menurut  Sri Mulyani,  pemerintah Indonesia akan terus memformulasikan kebijakan untuk meningkatkan kemudahan berusaha bukan hanya untuk menarik investasi asing, tapi juga untuk menarik investasi domestik, termasuk menciptakan lapangan kerja.Sindo

Read 660 times Last modified on Wednesday, 09 December 2020 15:04