(voinews.id)Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengaku akan langsung bergerak cepat memastikan pengembangan lima destinasi super prioritas pariwisata.Adapun lima destinasi wisata super prioritas ialah Danau Toba, Borobudur, Likupang, Mandalika, dan Labuan Bajo.Sandiaga dalam keteranganya dilansir laman resmi Kemenparekraf, Kamis (24/12) menegaskan, Kelima destinasi tersebut akan dikombinasikan antara kunjungan secara hybrid dan kunjungan langsung.Sandiaga menjelaskan, Presiden Joko Widodo memberikan waktu yang sangat singkat untuk memastikan pembenahan lima destinasi super prioritas di setiap aspek.
Persiapan tersebut menurut dia dimulai dari infrastruktur, kuliner hingga aspek seni budaya, termasuk kostum, dan pernak-pernik yang berkaitan dengan destinasi wisata tersebut.Ia menambahkan, pihaknya akan memetakan atau melakukan mapping program dan strategi pengembangan lima destinasi pariwisata super prioritas baik jangka pendek maupun jangka menengah sesuai arahan presiden.MediaIndonesia