(voinews.id)Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengapresiasi Kabupaten Biak Numfor, Papua, melalui Sentra Kelautan dan Perikanan Terpadu (SKPT) sukses melakukan ekspor perdana produk perikanan ke Singapura, Sabtu.Dalam siaran pers di Jakarta, Sabtu, Luhut mengapresiasi keberhasilan Kabupaten Biak Numfor dalam menjawab tantangan ekspor perdana produk perikanan.
Luhut secara daring dalam acara ekspor perdana tersebut mengatakan, ekspor perdana komoditas perikanan dari Biak Numfor itu membuktikan bahwa semua masalah akan terselesaikan dengan komitmen besar untuk maju serta bekerja sama untuk mencapai tujuan serta mimpi yaitu mewujudkan negara Indonesia yang tangguh.Sementara itu Direktur Jenderal Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan Artati Widiarti menyebut kegiatan ini merupakan langkah nyata bahwa Kementerian Kelautan dan Perikanan turut mengawal perekonomian Indonesia Timur, khususnya Papua.Antara