Program Highligt

Program Highligt (1239)

05
May

 

 

(voinews.id)Pemerintah membuka peluang bagi investor luar negeri untuk mengembangkan bisnis peternakan sapi di Indonesia.Langkah itu dinilai  dapat mendorong sistem teknologi bagi peternak sapi lokal.Menteri Badan Usaha Milik Negera (BUMN), Erick Thohir di Jakarta, Selasa (4/5/2021) mengatakan investasi tersebut tetap dikoordinasikan Kementerian Investasi atau Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM).

Ia menegaskan, pemerintah sangat terbuka dengan hal tersebut.Menurut  Eick Thohir, dalam realisasinya, investor bisa memilih menjalankan bisnisnya secara mandiri atau menjatuhkan pilihan dengan menggandeng BUMN dan para peternak sapi lokal.Sindo

05
May

 

(voinews.id)Presiden Joko Widodo (Jokowi) berbicara mengenai ekonomi hijau dan biru dalam arahannya di pembukaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) 2021 di Jakarta, Selasa.Menyoal ekonomi hijau (green econom), Presiden Jokowi mengingatkan Indonesia harus mendapat manfaat dari perkembangan dunia yang mengarah kepada green economy.

Presiden Jokowi sebagaimana disaksikan secara virtual dari Jakarta, Selasa mengatakan transformasi energi menuju energi baru dan terbarukan harus dimulai.Menurut Presiden Jokowi,  Green economy, green technology dan green product harus diperkuat agar Indonesia mampu  bersaing di pasar global.Antara

03
May

 

(Voinews) Presiden RI Joko Widodo mengajak semua pihak mengingat semangat yang senantiasa digelorakan bapak pendidikan nasional Ki Hajar Dewantara bahwa pendidikan harus memerdekakan manusia. Hal itu dikatakan Presiden Joko Widodo dalam sesi podcast bersama Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nadiem Makarim yang disaksikan melalui kanal Youtube Kemendikbud RI bertepatan dengan Hari Pendidikan Nasional di Jakarta, Minggu. Ia mengatakan bagi Ki Hajar Dewantara pendidikan harus memerdekakan kehidupan manusia. Kemerdekaanlah yang menjadi tujuan. Pada kesempatan itu, Presiden kemudian bertanya kepada Mendikbud-Ristek Nadiem Makarim mengenai filosofi Ki Hajar Dewantara yang terkenal di dunia pendidikan. Nadiem mengatakan filosofi yang terkenal tentunya merdeka belajar serta semboyan berbahasa Jawa ing ngarsa sung tulada, ing madya mangun karsa, tut wuri handayani. Ini artinya di depan memberi teladan, di tengah memberi bimbingan, dan di belakang memberi dorongan.Antara

03
May

 

(Voinews)  Dua Badan Usaha Milik Negara-BUMN klaster pangan yakni PT Rajawali Nusantara Indonesia (Persero) dan PT Berdikari (Persero) mendatangkan daging sapi beku boneless asal Brasil sebanyak 420 ton secara bertahap, untuk menjaga stabilitas harga daging serta memenuhi ketersediaan pasokan menjelang Idul Fitri 1442 H. Direktur Utama PT RNI (Persero) Arief Prasetyo Adi di Jakarta, Minggu mengatakan upaya menjaga ketersediaan daging sapi ini sejalan dengan peningkatan ketahanan pangan nasional. Selain itu,  impor daging ini juga membuka kesempatan untuk mengkaji sejauh mana kualitas produk daging sapi asal Brasil. Kedatangan pertama daging sapi beku boneless asal Brasil sebanyak 140 ton telah tiba di pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Sabtu (1/5). Kemudian sekitar empat kontainer lagi sebelum lebaran. Sementara Direktur Utama PT Berdikari (Persero) Harry Warganegara mengatakan kedatangan pasokan daging sapi ini merupakan bagian dari realisasi penugasan pemerintah guna mencukupi kebutuhan daging sapi di tengah hari besar keagamaan nasional (HBKN) khususnya di bulan puasa dan menjelang Idul Fitri.ANTARA

02
May

 

(voinews)  Presiden RI Joko Widodo melalui akun media sosialnya menyampaikan bahwa buruh adalah aset besar bangsa, yang turut andil dalam menggerakkan ekonomi dan dunia usaha. Hal itu dikatakan Presiden sebagaimana unggahan dalam medsos Instagram @jokowi, yang dikutip di Jakarta, Sabtu.Presiden mengatakan Hari Buruh Internasional yang dirayakan setiap 1 Mei, bukan sekadar untuk memperingati sebuah momentum masa lalu. Namun lebih dari itu, untuk memberikan penghormatan atas karya dan ketekunan para pekerja yang menggerakkan ekonomi dan dunia usaha. Dalam unggahan tersebut Presiden menyertakan gambar ilustrasi pekerja buruh dari berbagai sektor dengan tulisan Selamat Hari Buruh Internasional 2021.ANTARA

01
May

 

(Voinews) Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono menginginkan penggunaan alat tangkap ikan yang ramah lingkungan dapat disebarkan secara luas agar dapat digunakan oleh banyak nelayan di berbagai daerah penangkapan ikan. Menteri Trenggono dalam rilis yang diterima di Jakarta, Jumat mendukung penuh inovasi alat tangkap ikan ramah lingkungan untuk digunakan oleh nelayan di Indonesia. Menurut dia, penggunaan alat tangkap ramah lingkungan bakal memberikan keuntungan dari dua sisi, yakni baik dari sisi ekonomi maupun juga aspek kelestarian lingkungan. Pada Jumat (30/4) ini, Trenggono juga telah mengunjungi Balai Besar Penangkapan Ikan (BBPI) di Semarang, Jawa Tengah, guna melihat inovasi alat tangkap yang dibuat di BBPI Semarang yang bernama Bubu Lipat.Dengan inovasi yang telah dilakukan BBPI Semarang, Menteri Trenggono mengajak nelayan untuk beralih menggunakan rumah ikan dan alat tangkap ramah lingkungannya.ANTARA

30
April

VOI NEWS Pemerintah akan memberikan bantuan kepada warga untuk membangun rumah-rumah yang rusak akibat bencana gempa bumi yang melanda wilayah Kabupaten Malang, Jawa Timur. Hal itu dikatakan Presiden Joko Widodo saat berkunjung Desa Majangtengah Kecamatan Dampit Kabupaten Malang, Jawa Timur, Kamis. Presiden mengatakan, yang mengalami kerusakan berat akan dibantu 50 juta rupiah, yang rusak sedang 25 juta rupiah, dan rusak ringan dibantu 10 juta rupiah.

Presiden juga menugaskan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat untuk segera membenahi fasilitas umum yang mengalami kerusakan. Gempa bumi dengan magnitudo 6,1 mengguncang wilayah Kabupaten Malang pada 10 April. Akibat gempa tersebut sebanyak 641 fasilitas umum rusak. Gempa juga menyebabkan empat orang meninggal, dan 110 orang luka-luka. (antara)

28
April

 

 (Voinews) Wakil Presiden Ma’ruf Amin mengatakan digitalisasi memiliki peran penting dalam pengembangan ekonomi dan keuangan syariah di Indonesia.Digitalisasi dapat menahan laju penurunan penjualan produk-produk halal, mempercepat proses sertifikasi halal dan mempermudah transaksi dana sosial umat. Hal itu dikatakan Ma’ruf Amin dalam web seminar tentang ekonomi syariah yang diselenggarakan Universitas Diponegoro Semarang secara virtual, Rabu. Seperti kerangka yang disusun Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah (KNEKS), peluang dan tantangan dalam digitalisasi ekonomi syariah difokuskan pada empat bidang. Yakni Industri halal, pemanfaatan Big Data, kecerdasan artifisial, maupun block chain dalam mendukung pengembangan industri halal dari hulu ke hilir, sebagai sumber pertumbuhan baru perekonomian Indonesia. Wapres mengatakan digitalisasi juga berperan penting selama masa pandemi COVID-19, khususnya pada metode pembayaran atau transaksi daring.ANTARA

27
April

 

(Voinews) Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahudin Uno mengatakan, saatnya industri pariwisata dan ekonomi kreatif di Tanah Air bangkit setelah terguncang karena dampak wabah pandemi COVID-19 selama setahun lebih. Hal itu dikatakan Sandiaga saat  berkunjung ke desa wisata kerajinan batik kayu Krebet, Desa Sendangsari, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Senin. Menteri Sandiaga mengatakan kebangkitan pariwisata dan ekonomi kreatif bisa dimulai dari desa wisata dan kerajinan, karena itu Kementerian akan gerak cepat, gerak bersama dan garap semua potensi lokal agar bisa segara bangkit dan pulih. Menparekraf mengatakan tugas kementeriannya sampai dengan tahun 2024, bahwa desa-desa wisata di Indonesia akan menjadi penggerak dari kebangkitan kepulihan ekonomi Indonesia melalui ekonomi kreatif dan pariwisatanya.ANTARA

27
April

 

(Voinews)  Presiden Joko Widodo menyampaikan ucapan terima kasih kepada berbagai pihak termasuk negara-negara sahabat yang telah membantu pencarian kapal selam KRI Nanggala-402. Hal itu dikatakan Presiden Jokowi di Istana Merdeka Jakarta, Senin. Kapal selam KRI Nanggala yang membawa 53 awak kapal hilang kontak sejak Rabu (21/4) dini hari di perairan Utara Pulau Bali saat sedang akan melaksanakan latihan menembak torpedo.Barulah pada Minggu (25/4), KRI Nanggala-402 dinyatakan telah tenggelam dan seluruh awaknya telah gugur diperkuat dengan penemuan bukti-bukti otentik setelah dilakukan pemindaian secara akurat. Sebanyak 53 awak kapal KRI Nanggala-402 pun gugur dalam tugas. Presiden Jokowi menyampaikan, pemerintah akan memberikan penghargaan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi serta bintang jasa Jalasena atas dedikasi pengabdian serta pengorbanan prajurit-prajurit terbaik tersebut. Terdapat sejumlah negara yang mengirimkan bantuan untuk mencari KRI Nanggala-402 setelah permintaan bantuan ke International Submarine Escape and Rescue Liaison Office (ISMERLO). Yakni Malaysia, Singapura, Australia, dan Amerika Serikat.ANTARA