29
June

 

Ibu Negara Timor Leste, Cidalia Lopes Nobre Mouzinho mengunjungi Rumah Sakit Anak dan Bersalin (RSAB) "Harapan Kita" menyusul kerja sama kesehatan antara Timor Leste dan Indonesia yang disepakati pada 2017 di Jenewa. Cidalia Lopes mengunjungi RSAB Harapan Kita Jakarta, Kamis sore, didampingi Direktur Jenderal Pelayanan Kesehatan Bambang Wibowo, dan Direktur Utama RSAB Harapan Kita Didi Danukusumo. Kerja sama bidang kesehatan antara Indonesia dan Timor Leste yang ditandatangani di Jenewa Swiss untuk periode 2017-2020 meliputi pelayanan kesehatan dan pemeriksaan laboratorium, kerja sama bidang farmasi dan alat kesehatan.

Selain itu, kerja sama peningkatan kapasitas tenaga kesehatan, kerja sama di bidang penyakit menular terutama di daerah perbatasan dan kesiapsiagaan pandemik, serta kerja sama bidang kesehatan ibu dan anak; imunisasi; dan gizi. Dalam kunjungan tersebut, Ibu Negara Timor Leste meninjau beberapa fasilitas RSAB Harapan Kita seperti ruang Neonatal Intensive Care Unit (NICU), mengunjungi ruang Verlos Kamer (VK) yang disertai pemaparan ruang VK dan tentang kegiatan feto maternal dan fetoscopy. ant

29
June

 

Jepang takluk 0-1 dari Polandia dalam lanjutan Piala Dunia 2018, Kamis (28/6/2018). Hasil ini membawa Jepang mengoleksi empat poin dari tiga pertandingan. Meski kalah 0-1 Jepang tetap lolos ke babak 16 besar, karena unggul poin fair play atas Senegal. Di pertandingan lain Kolombia berhasil menundukkan Senegal dengan skor tipis 1-0 pada babak penyisihan grup H Piala Dunia 2018 di Samara Arena, Rusia, Kamis (28/6).

Gol tunggal Kolombia dicetak oleh Yerry Mina pada menit ke-74. Timnas  Kolombia  juara grup H dan lolos ke babak 16 besar. Sementara itu pertandingan yang digelar di Stadion Kaliningrad, Kamis atau Jumat dinihari WIB Belgia Menang tipis 1-0 dari Inggris. Dengan hasil ini, timnas Belgia lolos ke babak 16 besar sebagai juara grup dengan 9 poin. Sementara itu, timnas Inggris harus puas duduk di peringkat kedua dengan koleksi enam poin. kbrn.

29
June

 

Duta Besar RI untuk Lebanon Achmad Chozin Chumaidy menerima kunjungan kehormatan Penasehat Menteri Luar Negeri Lebanon, Ambassador Elie Turk di KBRI Beirut, Kamis. Ambassador Elie menjelaskan Lebanon memiliki kekuatan diaspora yang tersebar hampir di seluruh dunia dan jumlahnya mencapai kurang lebih 14 juta. Menurutnya komunitas Lebanon di Indonesia memang tidak begitu besar, namun ke depan banyak peluang yang bisa dimanfaatkan Indonesia dari Lebanon. Salah satunya melalui pengalaman sukses para diasporanya, khususnya dalam sektor ekonomi dan perdagangan.

Elie menegaskan produk-produk Indonesia dikenal memiliki kualitas dan daya saing pasar, Lebanon melalui jaringan diasporanya bisa menjadi mediator untuk produk-produk tersebut bisa memasuki pasar Afrika atau Eropa. Duta Besar Achmad Chozin menjelaskan Pemerintah Indonesia saat ini juga memiliki prioritas meningkatkan hubungan ekonomi dengan negara-negara sahabat, tidak terkecuali dengan Lebanon. Berbagai upaya dilakukan KBRI Beirut salah satunya dengan menggalang para pengusaha Lebanon hadir pada Trade Expo di Jakarta setiap tahunnya. Begitu juga kebijakan bebas visa bagi warga negara Lebanon diharapkan meningkatkan aktifitas ekonomi kedua negara. kbrn.

29
June

 

Menteri Luar Negeri Belanda, Stef Blok dijadwalkan mengunjungi Waduk Prijetan yang berada di Kabupaten Lamongan, Jawa Timur, pada Rabu, 4 Juli 2018. Duta Besar Belanda untuk Indonesia, Rob Swartbol seusai bertemu Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur, Akhmad Sukardi di Kantor Gubernur Jawa Timur di Surabaya, Kamis mengatakan, kunjungan ini sifatnya emosional karena kakeknya adalah seorang insinyur yang ikut membantu membangun waduk itu. Di kabupaten yang sama, Menlu Stef Blok juga diagendakan mengunjungi salah satu pondok pesantren.

Selain itu, kunjungan tersebut juga akan dimanfaatkan untuk melihat berbagai bangunan peninggalan Belanda yang masih terawat dengan baik, terutama yang berada di Kota Surabaya. Bangunan cagar budaya yang akan dikunjungi Menlu Belanda, antara lain Gedung Negara Grahadi, Gedung Balai Kota Surabaya, Gedung Bank Mandiri, Gedung Polrestabes Surabaya serta Hotel Majapahit. Sementara itu Akhmad Sukardi berharap kunjungan tersebut semakin mempererat hubungan antara Jawa Taimur dengan Belanda, serta menjadi kesempatan bagi Menlu Belanda melihat langsung kondisi ekonomi Jawa Timur, khususnya usai kejadian teror bom pada Mei 2018. ant.