mazpri

mazpri

26
October

 

VOI NEWS Kepala RRI Voice of Indonesia, Soleman Yusuf bertemu dengan Kuasa Usaha Sementara Kedutaan Besar Malaysia untuk Indonesia, Adlan Mohd Shaffieq di Kedutaan Besar Malaysia pada Rabu, 26 Oktober 2022. Pertemuan ini sebagai upaya untuk semakin mempererat hubungan RRI Voice of Indonesia dan Kedutaan Besar Malaysia yang sudah terjalin baik selama ini. Pada pertemuan yang berlangsung dengan hangat dan cair, kedua belah pihak sepakat untuk semakin mengintensifkan kegiatan-kegiatan dan program-program yang menunjukan kedekatan dan persahabatan Indonesia dan Malaysia.

Adlan Mohd Shaffieq mengatakan, ketertarikan Kedutaan Besar Malaysia kepada RRI Voice of Indonesia dimulai ketika menjadi narasumber pada program talkshow “Diplomatic Forum”. Menurutnya, sangat menarik berkunjung ke studio Voice of Indonesia dan berkenalan dengan 9 desk-desk layanan Bahasa asing , “sejak itu saya menilai RRI Voice of Indonesia penting dan menarik untuk memberikan informasi terkait kedekatan kedua negara”. Dalam upaya memberikan informasi terkait pandemi dan pariwisata, Kedutaan Besar Malaysia di Jakarta juga telah ikut berpartisipasi pada Diplomatic Forum mengangkat tema “How the world can learn to live side by side with Covid 19” pada Selasa, 10 Mei 2022 di hotel Orchard industry Jakarta. Kala itu, Kedutaan Besar Malaysia diwakili oleh Conselor for Tourism, Junus Suhid. Adlan Mohd Shaffieq dan Soleman Yusuf juga bertukar cerita terkait kesamaan kuliner Indonesia dan Malaysia dan juga pengalaman masing-masing berkunjung ke daerah-daerah di Indonesia dan Malaysia. Dari sisi sejarah, budaya, dan hubungan bilateral, kedua negara memiliki hubungan yang sangat erat.

Dalam upaya Voice of Indonesia sebagai siaran Internasional yang berfungsi sebagai second track diplomacy, pada minggu ketiga November 2022, akan dilaksanakan sarasehan di KJRI Kuching, Malaysia. Sarasehan ini akan membahas hal-hal terkait pelindungan Pekerja Migran Indonesia di sana dan akan dipandu oleh host senior Voice of Indonesia, Daulat Pane. Sarasehan ini akan melibatkan Voice of Indonesia, KJRI Kuching, Kementerian Ketenagakerjaan dan Pekerja migran Indonesia di Kuching. Diharapkan melalui kegiatan ini dapat memberikan informasi dan perkembangan terkini mengenai kebijakan-kebijakan terkait perlindungan pekerja migran.

Sebagai penutup, Adlan Mohd Shaffieq dan Soleman Yusuf sepakat untuk semakin menggiatkan program-program siaran dalam bentuk wawancara di studio, talkshow, peliputan dan kegiatan dialog yang mengangkat hubungan bilateral kedua negara. Pada pertemuan tersebut, Adlan Mohd Shaffieq didampingi oleh Minister Counsellor, Kedutaan Besar Malaysia, Juraida Abd Jamil dan Sekretaris Pertama, Ammil Affiq bin Jasmani. Pada pertemuan tersebut, tim Voice of Indonesia disuguhi penganan yang memiliki kesamaan di kedua negara yaitu karipap atau pastel dalam Bahasa Indonesia dan kuih ketayap atau dadar gulung dalam Bahasa Indonesia. //SEKAR

19
October

 

 

VOI NEWS Kementerian Luar Negeri RI telah selesai menyelenggarakan Indonesia-Latin America and the Caribbean Business Forum 2022 (INA-LAC 2022) in Serpong, Tangerang Banten pada   17-18 Oktober 2022.  Forum tersebut mengusung tema  “Transforming into a New Era.”  INA-LAC 2022 terdiri dari sesi pembukaan, sesi panel, business pitching dan business matching. Sesi  Pembukaan diawali dengan keynote speech oleh Menteri Luar Negeri Republik Indonesia, Retno L.P. Marsudi, dilanjutkan dengan sambutan dari Sekretaris Jenderal Kebijakan Luar Negeri Kementerian Luar  Negeri Republik Chile, Alex Wetzig yang mewakili pandangan dari kelompok negara-negara Amerika Latin dan Karibia.  Selama sesi pembukaan, telah dilaksanakan pula beberapa penandatanganan perjanjian bisnis antara  pelaku usaha Indonesia dan Amerika Latin dan Karibia. Direktur Jenderal Amerika dan Eropa, Kementerian Luar Negeri RI, Umar Hadi dalam Konferensi Pers INA-LAC 2022 (18/10) mengatakan Menteri Luar Negeri RI, Retno L.P. Marsudi dalam sambutannya melalui Pesan Video menyampaikan  Indonesia memiliki peluang yang besar untuk dapat memperbesar ekspor di  kawasan Amerika Latin dan Karibia.

 

Pertama, perlunya ekspansi pasar melalui perjanjian dagang atauTrade Agreements. Total  perdagangan Indonesia dengan kawasan Amerika Selatan dan Karibia pada saat ini  0,4 persen saja dari total perdagangan kawasan Amerika Latin dan Karibia dengan dunia, artinya masih besar peluang dan kesempatan bagi  Indonesia untuk lebih banyak mendorong ekspor produk dan juga dari Indonesia  kenegara- negara di kawasan ituKedua, terdapat potensi di bidang ekonomi digital untuk hal ini INA LAC Business Forum justru dimaksudkan untuk memfasilitasi calon investor  untuk mengenal peluang – peluang yang ada. Ketiga, meningkatkan integrasi perekonomian Indonesia dan Amerika Latin dan Karibia dalam rantai pasok global khususnya di sektor ekonomi hijau,”Ujarnya

 

Lebih lanjut,Dirjen Umar Hadi juga menyampaikan Forum Bisnis INA-LAC 2022 mencatat rencana investasi senilai 8 miliar dolar AS  oleh perusahaan Vale SA asal Brazil bersama mitranya untuk pengembangan industri nikel di IndonesiaSementara itu,  Sekretaris Jenderal untuk Kebijakan Luar Negeri, Kementerian Luar Negeri Republik Chile, Alex Wetzig di sela- sela acara  INA-LAC 2022  (18/10) kepada Media menyampaikan Indonesia-Latin America and the Caribbean Business Forum 2022 (INA-LAC) menjadi momentum bagi negara di kawasan termasuk  Chilli untuk meningkatkan hubungan kerjasama yang lebih baik dengan Indonesia.

 

“Saya rasa FORUM INA LAC  utamanya untuk menunjukkan betapa Chile dapat menawarkan Indonesia untuk berbisnis dan seperti yang saya katakan Chile ingin mengembangkan hubungan politik yang lebih dekat.Konsultasi untuk mereview segala aspek kerjasama kedua negara,”Imbuhnya.

 

Sebagai inti dari kegiatan acara FORUM INA LAC 2022, perusahaan dari Indonesia dan Amerika Latin dan Karibia telah bertemu dalam sesi pitching bisnis dan business matching baik secara  luring maupun daring. Pada 2022, Forum tersebut berhasil menarik lebih dari 500 peserta yang mana  mayoritas berpartisipasi secara virtual karena pandemi. INA-LAC Business Forum juga memfasilitasi lebih dari 100 pertemuan bisnis yang menghasilkan kesepakatan bisnis senilai total USD 16,57 juta dalam bidang pertambangan, pertanian, dan investasi properti serta potensi kesepakatan senilai USD 162,48 juta pada sektor manufaktur dan pupuk- AF VOI

10
March

 

VOI NEWS Kremlin pada Rabu menuduh Amerika Serikat menyatakan perang ekonomi terhadap Rusia yang menabur kekacauan melalui pasar energi Pemerintah Rusia juga memperingatkan Amerika Serikat bahwa Rusia sedang memikirkan dengan hati-hati bagaimana menanggapi larangan terhadap minyak dan energi Rusia. Ekonomi Rusia menghadapi krisis paling parah sejak kejatuhan Uni Soviet 1991 setelah Barat memberlakukan sanksi berat pada hampir seluruh sistem keuangan dan perusahaan Rusia menyusul invasi Moskow ke Ukraina. Juru bicara Kremlin Dmitry Peskov menyatakan sanksi Barat itu telah mengguncang pasar global. Ia dengan tegas memperingatkan tidak jelas seberapa jauh guncangan di pasar energi global akan berlanjut. ANTARA

10
March

VOI NEWS Presiden Ukraina menyerukan diakhirinya perang dengan Rusia. Kedua negara harus mengadakan pembicaraan demi kepentingan rakyat. Demikian dikatakan Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy dalam sebuah pesan video Rabu (9/3/). Menyambut keputusan Presiden Amerika Serikat Joe Biden untuk melarang impor minyak dari Rusia Presiden Zelenskyy mengatakan, itu adalah sinyal terkuat ke seluruh dunia bahwa setiap sen yang dibayarkan ke Rusia. berubah menjadi peluru dan proyektil yang terbang ke negara-negara berdaulat lainnya. Zelenskyy menyebutkan Rusia telah menembak dan memblokir koridor kemanusiaan untuk mengevakuasi warga sipil dan mencatat koridor kemanusiaan pertama yang dibuka hanya 1 persen dari apa yang perlu dilakukan. Dia juga mengapresiasi warga Rusia yang mendukung Ukraina dan turun ke jalan menentang perang. rep