Sumarno

Sumarno

25
January

 

VOI NEWS  Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memastikan kesiapan Pelabuhan Bandar Bentan Telani di kawasan wisata Lagoi, Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau untuk menerima wisatawan Singapura dengan konsep travel bubble// Menteri Budi Karya berkesempatan memantau langsung alur masuk wisatawan mancanegara (wisman) melalui pelabuhan internasional tersebut, Senin.

Mulai dari pemeriksaan keimigrasian, pengukuran suhu tubuh/ scan QR-Code, aplikasi PeduliLindungi, hingga bilik tes usap polymerase chain reaction (PCR). Menhub Budi Karya Sumadi menegaskan. Pelabuhan Lagoi sudah siap terima wisman Singapura, dengan fasilitas yang sangat memadai. Menurutnya, Lagoi merupakan destinasi wisata yang sangat potensial bagi wisman, karena menawarkan keindahan alam yang indah dan alami. antara

25
January

 

VOI NEWS Pemerintah Indonesia menyiapkan skenario gelembung perjalanan (travel bubble) untuk para pemimpin dan delegasi yang akan menghadiri Presidensi G20. Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny Gerard Plate di Jakarta, Senin mengatakan, skenario travel bubble juga sudah disiapkan memperhatikan perkembangan COVID saat ini di sisi yang satu, teapi di sisi yang lain ia ingin kesuksesan penyelenggaraan G20. Johnny mengungkapkan ada 150 rapat di 19 kota di Indonesia dan melibatkan 20.988 delegasi.

Acara itu terbilang besar, sehingga gelembung perjalanan akan diatur sesuai perkembangan virus Corona. Skenario gelembung perjalanan dinilai sebagai skema yang tepat untuk menjaga efektivitas penanganan pandemi COVID-19 di Indonesia. Dia berharap kasus Omicron segera masuk ke tahap puncak dan kemudian melandai agar pemerintah Indonesia bisa mengambil kebijakan-kebijakan yang lebih tepat terkait penyelenggaraan acara-acara nasional. antara

25
January

 

VOI NEWS Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo menyebutkan produksi sektor pertanian terus tumbuh sepanjang tahun 2021 diikuti dengan pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) sektor tersebut yang secara konsisten positif sejak krisis akibat pandemi COVID-19 pada tahun 2020. Mentan Syahrul Limpo  saat rapat kerja bersama dengan Komisi IV (empat)  DPR RI di Gedung Parlemen Senayan di Jakarta, Senin menegaskan/ sektor pertanian memberikan kontribusi positif terhadap pertumbuhan ekonomi nasional sekalipun di tengah pandemi COVID-19.

Penyusunan strategi dan program kegiatan di tengah pandemi telah berdampak pada pertumbuhan PDB sektor pertanian yang konsisten tumbuh positif sejak 2020 dan berkelanjutan sampai dengan 2021. antara

25
January

 

VOI NEWS Menteri Sumber Manusia Malaysia, Saravanan Murugan menggelar pertemuan dengan Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah, Senin (24/01/2022) di Jakarta. Pertemuan kedua menteri ini membahas mengenai Nota Kesepahaman (MoU) terkait Rekrutmen dan Penempatan Penata Laksana Rumah Tangga. Menteri Sumber Manusia Malaysia menyebut telah disepakati MoU akan ditandatangani pada Februari mendatang di Bali.

Murugan dalam keterangannya dikutip RRI.co.id Senin mengatakan, pihaknya telah menyepakati bahwa Nota Kesepahaman (MOU) tentang Rekrutmen dan Penempatan Penata Laksana Rumah Tangga Indonesia (PDI) ditandatangani pada tanggal 7 dan 8 Februari 2022 di Bali seperti yang telah dibahas sebelumnya. Murugan menjelaskan, beberapa poin terkait rekrutmen PLRT asal Indonesia juga telah disepakati kedua pihak/ seperti terkait gaji. rri