Wednesday, 08 January 2020 14:07

Konflik Iran-AS Memanas, Kemlu Imbau WNI Waspada

Written by 
Rate this item
(0 votes)
Foto Rol Foto Rol

 

Kementerian Luar Negeri (Kemlu) mengimbau kepada warga negara Indonesia (WNI) yang berada di Iran, Irak, dan sekitarnya untuk waspada. Peringatan ini dikeluarkan menyusul makin memanasnya konflik antara Iran dan Amerika Serikat (AS). Melalui portal resminya Rabu (8/1), Kemlu mengimbau agar  WNI yang berada di sekitar lokasi konflik untuk meningkatkan kewaspadaan. Selain itu, Kemlu juga meminta agar WNI dapat mengikuti intruksi otoritas setempat terkait situasi keamanan. Kemlu juga meminta agar WNI segera menghubungi perwakilan RI setempat atau terdekat jika memerlukan informasi dan bantuan. Kemlu juga mengantisipasi kemungkinan eskalasi dan dampaknya terhadap WNI. Rencana kontijensi tersebut telah disiapkan oleh pihaknya bersama perwakilan-perwakilan RI di wilayah tersebut.Republika

Read 1172 times Last modified on Wednesday, 08 January 2020 15:08