Monday, 02 March 2020 12:04

Januari, 540.000 orang wisman masuk Bali melalui Bandara Ngurah Rai

Written by 
Rate this item
(0 votes)
Sejumlah wisatawan membawa barang bawaan setibanya di Terminal Kedatangan Internasional Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, Rabu (22/1/2020). ANTARA FOTO/Fikri Yusuf Sejumlah wisatawan membawa barang bawaan setibanya di Terminal Kedatangan Internasional Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, Rabu (22/1/2020). ANTARA FOTO/Fikri Yusuf

 

Pengelola Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, mencatat sebanyak 540.230 orang wisatawan mancanegara masuk ke wilayah Pulau Bali melalui jalur udara selama bulan Januari 2020. Hal itu dikatakan General Manager PT Angkasa Pura I (Persero) Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, Herry A.Y. Sikado, dalam keterangan resminya yang diterima di Mangupura, Badung Minggu. Ia menjelaskan, dari capaian tersebut wisatawan asal Tiongkok menempati urutan pertama dengan jumlah sebanyak 113.646, atau menyumbang 21 persen dari total wisatawan mancanegara yang masuk ke Bali melalui jalur udara. Kemudian wisatawan asal Australia dan India menduduki urutan kedua dan ketiga sebagai negara penyumbang wisatawan terbanyak, masing-masing dengan jumlah wisatawan sebanyak 105.575 orang dan 30.324 orang. Herry Sikado menambahkan, pihaknya juga telah menyambut pembukaan dua rute penerbangan baru dari Maskapai asal Vietnam, VietJet Air, yang membuka rute penerbangan Hanoi-Bali, serta maskapai nasional, Citilink, dengan rute penerbangan Bali-Melbourne, Australia. Antara

Read 475 times Last modified on Monday, 02 March 2020 12:41