Sunday, 14 June 2020 12:06

Karantina Padang Kirimkan Surat Ketidaksesuaian Produk Impor Tak Layak

Written by 
Rate this item
(0 votes)
FOTO ; ANTARA FOTO ; ANTARA

 

Kementerian Pertanian melalui Kantor Karantina Pertanian Padang melayangkan surat pemberitahuan ketidaksesuaian atau notification of non-compliance (NNC) kepada sejumlah negara asal produk pertanian yang masuk ke wilayahnya.Kepala Karantina Pertanian Padang Eka Darnida di Padang, Sabtu mengatakan, Negara yang dilayangan surat pemberitahuan tersebut yaitu China, Singapura, Kroasia, Laos, Malaysia, Korea Selatan, Inggris, Kyrgyztan dan Australia, serta termasuk Taiwan.

Eka menyebutkan NNC merupakan informasi dalam bentuk surat yang berisikan tentang beberapa pemberitahuan seperti Media Pembawa (MP) yang masuk mengandung target pest berupa Organisme Pengganggu Tumbuhan Karantina (OPTK) atau tidak lengkapnya persyaratan administratif media pembawa tersebut.Ia juga menambahkan ada 88 dokumen NNC yang dikirim pengimpor tersebut dengan produk pertanian yang ditolak masuk ke Sumbar di antaranya benih sayuran, benih tanaman hias, strawberi dan bibit bougenville. Antara

Read 362 times Last modified on Sunday, 14 June 2020 12:53