Thursday, 18 June 2020 07:14

Korut Akan Dirikan Kembali Pos Jaga di Perbatasan

Written by 
Rate this item
(0 votes)
FOTO : Repb FOTO : Repb

 

Korea Utara (Korut) mengatakan akan mendirikan kembali pos jaga dan melanjutkan latihan militer di daerah-daerah garis depan, Rabu (17/6). Negara ini pun akan membatalkan kesepakatan penting pengurangan ketegangan yang dicapai dengan Korea Selatan (Korsel) selama dua tahun lalu. Pengumuman itu dikeluarkan sehari setelah Korut menghancurkan kantor penghubung antar-Korea.

Pembongkaran itu adalah tindakan paling provokatif sejak Korut memasuki pembicaraan nuklir pada 2018. Staf Umum Korut mengatakan, unit-unit militer akan dikerahkan ke resor Gunung Diamond dan kompleks industri Kaesong, kedua wilayah di utara perbatasan yang dijaga ketat. Situs-situs itu dulunya merupakan simbol kerja sama antar-Korea dan telah ditutup selama bertahun-tahun karena perselisihan antar-Korea dan sanksi ekonomi karena program nuklirnya.Korut mengatakan akan melanjutkan latihan militer dan membangun kembali pos penjagaan di daerah perbatasan. Repb 

Read 320 times