Sunday, 28 June 2020 11:55

Mentan jamin ketersediaan pangan hingga akhir tahun

Written by 
Rate this item
(0 votes)
Foto Rol Foto Rol

VOI NEWS Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo menjamin ketersediaan pangan mulai dari beras, daging ayam, hingga bawang merah tercukupi dan aman hingga akhir 2020. Mentan Syahrul menilai bahwa ancaman krisis pangan sebagaimana yang diperingatkan oleh FAO memang tidak boleh dipandang remeh, mengingat perekonomian dunia melambat, prediksi masyarakat miskin meningkat tentu berimplikasi pada pemenuhan pangan bagi masyarakat. Oleh karena itu, Kementan pun menyiapkan langkah strategis dalam upaya peningkatan ketersediaan pangan di era new normal, antara lain meningkatkan kapasitas produksi dengan mempercepat musim tanam II, mengembangkan lahan rawa, perluasan tanam baru, diversifikasi pangan lokal, penguatan cadangan pangan dan sistem logistik pangan, serta pengembangan pertanian modern.Menurut Mentan, kondisi ketersediaan pangan secara nasional mesti dibarengi dengan keterjangkauan akses masyarakat secara merata di seluruh wilayah. Hal ini dilakukan untuk menjaga agar hasil panen petani tetap terserap pasar di tengah pandemi sehingga petani tetap bersemangat menanam.Antara

Read 322 times Last modified on Monday, 29 June 2020 09:37