Print this page
Monday, 27 July 2020 06:50

Australia Tidak Terima Lautan Ini Diakui Tiongkok

Written by 
Rate this item
(0 votes)
FOTO ; ANTARA FOTO ; ANTARA

 

Perselisihan soal Laut Cina Selatan bertambah panas setelah perwakilan Australia untuk PBB menulis dalam sebuah catatan bahwa klaim teritorial dan maritim Tiongkok  di Laut Cina Selatan tidak ada dasar hukumnya.Tidak ada dasar hukum bagi  Tiongkok menggambar garis lurus yang menghubungkan titik-titik terluar maritim atau 'kelompok pulau' di Laut Cina Selatan,"  menurut  misi Australia.Australia menolak klaim Tiongkok  atas 'hak bersejarah' atau 'hak dan kepentingan maritim' sebagaimana berlaku dalam 'praktik panjang sejarah' di Laut Cina Selatan," tambah pernyataan tersebut  seperti dikutip dari Sputnik, Minggu (26/7/2020). Pernyataan itu mengatakan bahwa Australia tidak menerima klaim kedaulatan  Tiongkok  atas Kepulauan Paracel dan Kepulauan Spratly. rri

Read 322 times
Daniel

Latest from Daniel