Tuesday, 27 April 2021 06:34

Kemenperin pertimbangkan kirim bantuan tabung oksigen ke India

Written by 
Rate this item
(1 Vote)

 

(Voinews)  Kementerian Perindustrian tengah mempertimbangkan untuk mengirimkan bantuan tabung oksigen ke India sebagai pertimbangan kemanusiaan, mengingat saat ini India mengalami lonjakan kasus COVID-19.Hal itu dikatakan Juru Bicara Kementerian Perindustrian Febri Hendri di Jakarta, Senin.Febri menyampaikan bahwa hal tersebut merupakan inisiatif dari Kementerian Perindustrian karena melihat lonjakan kasus yang dialami India. Kendati demikian, Kemenperin akan mempertimbangkan berbagai aspek untuk merealisasikan rencana tersebut. Menurut Febri, kapasitas produksi gas oksigen di Indonesia mencapai 650 juta ton per tahun, sementara 300 juta ton terintegrasi dengan pengguna.ANTARA

Read 327 times Last modified on Tuesday, 27 April 2021 07:54