Saturday, 17 July 2021 07:04

Australia berjuang atasi lonjakan COVID-19 di Sydney, Melbourne

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

(Voinews) Pejabat Australia mendesak masyarakat untuk mematuhi aturan penguncian (lockdown) yang mencakup sekitar 40 persen populasi negara itu, ketika wabah varian Delta COVID-19 yang sangat menular meningkat lagi pada Jumat (16/7). Infeksi baru harian di New South Wales (NSW), tempat wabah dimulai sekitar sebulan lalu, meningkat setelah menurun sehari sebelumnya. Sementara itu, kasus baru di seberang perbatasan di Victoria tetap stabil. Total infeksi kini mencapai lebih dari 1.000, sejak pertama kali terdeteksi di Sydney pada pertengahan Juni. Meskipun Sydney sudah memasuki minggu keempat penguncian, pejabat New South Wales mencatat 97 kasus baru yang ditemukan secara lokal, naik dari 65 pada Kamis. Sementara, Pimpinan NSW Gladys Berejiklian mengatakan jumlah kasus harian pada Sabtu akan tetap lebih tinggi dan dia dapat memperketat pembatasan jika perlu. Berdasarkan data lebih dari 31.500 kasus dan 912 kematian. REUTERS/ANTARA

Read 138 times Last modified on Saturday, 17 July 2021 10:34