Saturday, 31 July 2021 14:59

Kemenkop dan BI luncurkan Pusat Wastra Nusantara

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

(Voinews) Kementerian Koperasi dan UKM berkolaborasi dengan Bank Indonesia (BI) serta Smesco (Small and Medium Enterprises and Cooperatives) Indonesia meluncurkan Pusat Wastra Nusantara (PWN).  Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki di dalam acara peluncuran PWN secara daring, Jakarta, Jumat berharap keberadaan PWN menjadi sentra pengetahuan dan kreasi bagi produsen UMKM asli Nusantara. Dengan demikian, PWN dapat melahirkan banyak ide brilian, inovasi model bisnis, karya yang keren dan relevan. Wastra, menurut Teten, telah dikenal seantero dunia yang salah satu primadonanya adalah batik dan tenun. Dengan bekerja sama dengan BI, Teten mengharapkan agar UMKM Indonesia dapat go digital hingga target 30 juta UMKM. Kemenkop-UKM juga ingin berkolaborasi untuk dorong UMKM menjadi bagian dari rantai industri nasional hingga tingkat global, dan pertumbuhan ekspor UMKM. Sementara, Deputi Gubernur BI Doni P. Joewono mengutarakan harapannya agar PWN menjadi benchmark bagi pecinta wastra Nusantara atas produk yang berkualitas premium dan memiliki nilai kebudayaan yang luhur.ANTARA

Read 234 times Last modified on Sunday, 01 August 2021 09:50