Monday, 06 September 2021 08:23

China setujui uji klinis obat COVID-19, efektif bagi pasien kritis

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

(Voinews) Otoritas pengawasan obat-obatan makanan di Tiongkok menyetujui uji klinis satu jenis obat COVID-19 berbasis antibodi manusia yang dikembangkan oleh anak perusahaan Sinopharm, CNBG. Persetujuan tersebut telah di dapatkan sejak 30 Agustus. Demikian CNBG dikutip media Tiongkok, Minggu. Antibodi manusia atau human immuneglobulin dikembangkan dari plasma pasien COVID-19 yang sudah sembuh.  Beberapa pakar kesehatan menyatakan bahwa obat tersebut efektif merawat pasien COVID-19 yang sedang kritis. Obat yang baru mendapatkan persetujuan uji coba itu bisa menetralkan antibodi pada virus corona jenis baru. CNBG memproduksi plasma yang berasal dari donasi para pasien sembuh sejak awal 2020 sehingga dipercaya efektif merawat pasien dalam kondisi parah. Pakar kesehatan di Tiongkok mencoba menggunakan produk tersebut untuk merawat pasien. Namun, CNBG tidak memberikan keterangan lebih lanjut mengenai tempat dan waktu uji klinis obat terbaru tersebut.ANTARA

Read 165 times Last modified on Monday, 06 September 2021 09:13