Tuesday, 05 October 2021 07:12

DPR berharap restrukturisasi Pertamina dapat tingkatkan kinerja

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

(Voinews) Ketua Komisi VI DPR RI Faisol Riza menyambut baik putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait restrukturisasi Pertamina dan berharap hal itu membuat BUMN tersebut bisa lebih fokus menjalankan aksi korporasi dan meningkatkan kinerja perusahaan//Hal itu dikatakan Faisol Riza di Jakarta, Senin// Dia berpendapat/ restrukturisasi Pertamina merupakan aksi korporasi biasa karena banyak perusahaan/ baik di dalam maupun luar negeri melakukan hal serupa termasuk beberapa BUMN pun sudah melakukan// Menurut dia/ secara prinsip pembentukan subholding sebenarnya merupakan bagian dari strategi perusahaan untuk meningkatkan kinerja usaha. Melalui restrukturisasi/ menurut dia/ Pertamina bisa lebih fokus pada bidang masing-masing, contohnya Commercial & Trading Subholding fokus pada peningkatan penjualan dan revenue perusahaan/ begitu pula Upstream Subholding yang fokus pada bisnis hulu Pertamina// Sehingga bisa menjalankan penugasan pemerintah dengan baik, sambil tetap menjalankan misi perusahaan untuk meraih laba/// ANTARA

Read 145 times Last modified on Tuesday, 05 October 2021 07:48