(Voinews) Kepala Badan Kebijakan Fiskal Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Febrio Kacaribu menilai pemulihan ekonomi triwulan III-2021 tetap terjaga di tengah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) dan eskalasi kasus varian Delta COVID-19.Momentum yang relatif terjaga ini tercermin pada pertumbuhan antar triwulan yang tercatat positif sebesar 1,55 persen di triwulan III-2021, yang ditopang positif oleh semua komponen pengeluaran, khususnya ekspor yang tumbuh 29,16 persen. Hal itu dikatakan Febrio dalam keterangan resminya di Jakarta Jumat// Sementara itu/ dari sisi lapangan usaha seperti industri pengolahan/ pertanian/ perdagangan dan konstruksi juga mencatatkan pertumbuhan positif. Tren pemulihan ekonomi turut diikuti dengan kondisi ketenagakerjaan yang membaik pada Agustus 2021, tercermin dari Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) turun dari 7,07 persen pada Agustus 2020 menjadi 6,49 persen pada Agustus 2021 serta mampu membuka lapangan kerja baru sebesar 2,6 juta lapangan kerja dalam masa pemulihan.ANTARA