Monday, 10 January 2022 07:38

Garuda kirim bantuan kemanusiaan Pemerintah RI ke Afghanistan

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

(Voinews) Maskapai penerbangan nasional Garuda Indonesia menerbangkan dua armada Airbus A330-300 yang mengangkut bantuan kemanusiaan dari pemerintah Indonesia melalui Kementerian Luar Negeri menuju ke Kabul, Afghanistan, pada Minggu (9/1). Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra menyampaikan/ pengiriman tersebut menjadi sebuah kebanggaan dan makna tersendiri bagi Garuda. Hal itu dikatakan Irfan dalam keterangannya yang dipantau di Jakarta, Minggu. Irfan menjelaskan melalui program "Indonesia Humanitarian Aid to the People of Aghanistan", Garuda Indonesia menerbangkan sedikitnya 65 ton bantuan kemanusiaan yang dipersiapkan oleh Kemenlu RI yang terdiri dari bantuan kebutuhan pokok dan kebutuhan penunjang lainnya. Adapun penerbangan tersebut turut dikawal oleh tim diplomat Kemenlu, tim medis, maupun tim pengamanan guna memastikan kelancaran proses pendistribusian bantuan kemanusiaan tersebut. Humanitarian Flight tersebut diberangkatkan dari Jakarta menggunakan penerbangan GA 7900 yang berangkat Minggu dini hari  dan telah tiba di Kabul, Aghanistan pada pukul 12.34 WIB. Sedangkan, penerbangan GA 7720 tiba di Kabul pada pukul 13.04 WIB.ANTARA

Read 192 times Last modified on Monday, 10 January 2022 08:03