Wednesday, 18 July 2018 13:02

Klinik haji di Madinah Kembali Beroperasi.

Written by 
Rate this item
(0 votes)
foto : Antara foto : Antara

 

Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) di Madinah kembali beroperasi dan siap melayani calon jamaah haji asal Indonesia yang mulai berdatangan di Tanah Suci. Kepala Pusat Kesehatan Haji Eka Jusuf Singka dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Selasa, mengatakan semua pelayanan kesehatan haji gratis dan pembiayaannya bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara Kementrian Kesehatan-APBN Kemenkes.

Dia mengatakan klinik kesehatan hadir untuk mengantisipasi masalah kesehatan jamaah haji. Eka Jusuf Singka mengatakan, khusus untuk Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) di Madinah, telah siap bila ada calon haji yang memerlukan penanganan kesehatan. Dikatakannya, pasien dan keluarganya yang berobat di KKHI akan memperoleh penyuluhan kesehatan oleh tenaga promotif preventif (TPP) yang bertugas di KKHI Madinah. Untuk memperkuat pelayanan kesehatan, pemerintah Indonesia menjalin kemitraan dengan rumah sakit di Arab Saudi. Antara 

Read 573 times Last modified on Wednesday, 18 July 2018 13:56