Friday, 09 December 2022 07:11

ILO serukan pembebasan pemimpin buruh Myanmar

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

(voinews.id) Direktur Jenderal Organisasi Perburuhan Internasional (ILO) Gilbert Houngbo menyerukan pembebasan Sekretaris Jenderal Federasi Serikat Buruh Industri Kerajinan dan Jasa Myanmar (MICS-TUFs) Thet Hnin Aung. Dalam keterangan tertulisnya, Kamis, Houngbo mengungkapkan keprihatinan mendalam bahwa Thet Hnin Aung telah dijatuhi hukuman dua tahun penjara dengan kerja paksa dan denda. meskipun berulang kali diminta agar dibebaskan oleh Badan Pimpinan ILO.

Ditahan pada Juni 2021, Thet Hnin Aung termasuk di antara banyak anggota serikat buruh dan ribuan orang lainnya yang dipenjara setelah militer mengambil alih kekuasaan di Myanmar pada 1 Februari 2021. Lebih lanjut Houngbo juga menyoroti kewajiban Myanmar yang sebagai anggota ILO dan ratifikasi Konvensi ILO tentang Kebebasan Berserikat dan Perlindungan Hak untuk Berorganisasi tahun 1948. (antara)

Read 150 times Last modified on Friday, 09 December 2022 08:42