Friday, 17 February 2023 11:21

Biden akan bicara dengan Xi Jinping bahas insiden balon

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

(voinews.id)- Presiden Amerika Serikat Joe Biden mengaku akan berbicara dengan Presiden China Xi Jinping mengenai insiden yang disebut AS sebagai balon mata-mata China yang ditembak jatuh jet tempur AS pada awal Januari setelah terbang di atas wilayah AS.

"Kami sedang tak mencari perang dingin baru," kata Biden pada Kamis waktu setempat. Dalam pidato panjang lebar mengenai balon China dan tiga objek asing yang dijatuhkan oleh pesawat tempur Amerika, Biden tidak mengungkapkan kapan dia bakal berbicara dengan Xi. Namun, Biden menegaskan bahwa AS secara diplomatik terus berkomunikasi dengan China mengenai persoalan itu.

"Saya berharap bisa berbicara dengan Presiden Xi, saya harap kami menuntaskan masalah ini, tetapi saya tak mau meminta maaf karena telah menjatuhkan balon itu," kata Biden menanggapi keluhan Beijing.

China mengungkapkan balon setinggi 60 meter itu ditujukan untuk memonitor kondisi cuaca, sebaliknya Washington menilai benda itu jelas-jelas balon mata-mata yang memiliki bagian badan yang amat besar yang memuat perangkat elektronik. Biden, yang awalnya tak begitu mengomentari serentetan objek terbang yang berawal dari balon China, akhirnya buka suara setelah parlemen AS menuntut informasi lebih rinci mengenai insiden yang membingungkan banyak warga Amerika itu.

 

antara

Read 135 times