Tuesday, 25 September 2018 13:45

Daerah yang Maju Memperhatikan Pendidikan

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

Dalam mengukur indeks pembangunan di suatu daerah, beberapa indikator yang dipergunakan diantaranya yakni seberapa maju pendidikan di daerah tersebut, baik dari tingkat sekolah dasar hingga Perguruan Tinggi. Oleh karena itu Pemerintah Daerah harus memiliki kontribusi dalam memajukan dunia pendidikan. Demikian dikatakan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhajir Efendi dalam kunjungan ke kampus Universitas Pendidikan Muhammadiyah (UNIMUDA) Sorong Senin (24/9). Muhajir mengatakan, kunci dari keberhasilan pembangunan salah satunya dengan menyiapkan pendidikan secara merata, dan hal ini ditunjukkan oleh Pemerintah Daerah-pemda Kabupaten Sorong dengan memberikan perhatian terhadap sektor pendidikan. Sementara itu, Rektor Unimuda Sorong, Rustamadji pada kesempatan tersebut mengatakan, kendati baru disahkan beberapa bulan lalu, namun kehadiran Unimuda dengan 16 program study merupakan prestasi dan kepercayaan serta dukungan masyarakat maupun pemerintah. kbrn

Read 510 times Last modified on Wednesday, 26 September 2018 13:05