Monday, 11 March 2019 13:29

ACT Sumbar Gelar Aksi Solidaritas Untuk Palestina

Written by 
Rate this item
(0 votes)
Aksi solidaritas yang dilaksanakan ACT Sumbar menggalang dukungan dari masyarakat Padang untuk Palestina (Antara Sumbar/ Dokumentasi ACT Sumbar) Aksi solidaritas yang dilaksanakan ACT Sumbar menggalang dukungan dari masyarakat Padang untuk Palestina (Antara Sumbar/ Dokumentasi ACT Sumbar) Foto : antaranews.com

 

Aksi Cepat Tanggap -ACT Sumatra Barat, Minggu (10/3), menggelar aksi solidaritas bertema "Sumatra Barat Selamatkan Palestina" untuk menggalang dukungan dari masyarakat setempat bagi warga Palestina. Seperti dikutip Antara, Pimpinan Cabang Aksi Cepat Tanggap Sumatra Barat, Zeng Wellf,  di Padang, Minggu mengatakan, aksi itu sekaligus sebagai pengingat bagi warga di Sumatra Barat agar bersyukur hidup di negara yang aman, berbeda dengan Palestina yang masih dilanda krisis di berbagai bidang.

Ia menekankan, Aksi Cepat Tanggap pada 2019 akan melanjutkan program kapal kemanusiaan yang telah dilaksanakan di tahun sebelumnya. Pada 2019, Aksi Cepat Tanggap menargetkan dapat mengirimkan 10 ribu ton beras, sedangkan pada 2018 kapal kemanusiaan hanya membawa 2.000 ton beras untuk warga Palestina. Ketua Aksi Solidaritas Kemanusiaan, Aan Saputra, mengatakan, aksi tersebut digelar secara serentak di Indonesia oleh Aksi Cepat Tanggap - Masyarakat Relawan Indonesia. Antara

Read 425 times Last modified on Tuesday, 12 March 2019 13:22