Wednesday, 22 May 2019 15:26

Program Border Tourism dan Hot Deal Jaring 17,6 Milyar Rupiah Devisa Negara

Written by 
Rate this item
(0 votes)
Menteri Pariwisata RI Arief Yahya Menteri Pariwisata RI Arief Yahya VOI. NUKE

Kementerian Pariwisata Indonesia menghadirkan program border tourism dan hot deal guna menjaring kunjungan wisatawan mancanegara. Ditemui usai acara Launching Pesona Mudik pada Selasa, 21 Mei 2019 di Balairung Soesilo Sudarman, Jakarta, Menteri Pariwisata Arif Yahya menyebutkan  program tersebut mampu menghasilkan 17,6 Milyar Rupiah untuk devisa negara. 

“Jadi proyeksinya berapa akan terdapat 18 juta dan itu relatif bagus 90 persen dari total target. Dan devisanya sudah dihitung Kira Kira 17,6 Milyar. Apa saja yang dilakukan yang sekarang sedang gencar di lakukan adalah border tourism dan hot deal. Kita ternyata menjual hot deal itu adalah diskon besar besaran ketika low season. Jadi orang mengunjungi terutama di Kepri itu satu Hari satu malam itu hanya 75 dollar dan dengan harga yang kurang dari 100 dollar itu sangat mudah menjualnya. Tahun lalu Kita berhasil menjual 700 ribu pax, tahun ini Kita targetkan satu juta tapi jawaban singkatnya adalah sekarang Kita menggunakan program hot deal,” kata Arief Yahya.

Menpar Arif Yahya menambahkan, untuk menjaga destinasi itu tetap ramai di semua rute pulau Jawa ketika Ada jalan tol maka akan di bangun rest area yang nanti akan di isi 70 sampai 80 persen oleh UMKM. Sementara itu Kementrian Pariwisata juga menghimbau Low Cost Carrier untuk tidak menggunakan tarif batas atasnya agar tiket pesawat ke Indonesia menjadi lebih murah. (VOI/NK)

Read 927 times