Program Highligt

Program Highligt (1239)

29
July

 

 (voinews.id)Wakil Presiden Ma’ruf Amin menyayangkan Indonesia masih mengimpor produk makanan halal untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Muslim di dalam negeri.Hal tersebut dikatakan Wapres Ma’ruf Amin  di acara Konferensi Ekonomi, Bisnis dan Keuangan Islam Nusantara, di Universitas Islam Nahdlatul Ulama (Unisnu) Jepara, Jawa Tengah  secara daring, Rabu.Dikatakan, sebagai negara dengan penduduk Muslim terbesar, Indonesia masih cukup besar membelanjakan produk halal, yakni mencapai 173 miliar dolar AS atau 12,6 persen dari pangsa pasar produk makanan halal dunia.

Indonesia bahkan juga belum mampu mengoptimalkan potensi yang ada untuk meningkatkan industri produk halal di dalam negeri.Menurut Wapres,  Indonesia seharusnya dapat memanfaatkan potensi tersebut di industri produk halal seperti Malaysia.Wapres berharap seluruh pihak terkait memanfaatkan seluruh potensi dan meningkatkan ekspor produk halal, sehingga Indonesia menjadi produsen halal terbesar di dunia.Oleh karena itu, pemerintah akan terus mendorong pengembangan ekonomi dan keuangan syariah, termasuk kegiatan usaha syariah baik skala besar maupun kecil.Antara

28
July

 

(voinews.id)Pemain Bulutangkis Ganda putra Indonesia Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan keluar sebagai juara Grup D setelah mengemas kemenangan ketiga pada babak penyisihan Olimpiade Tokyo 2020 Selasa dan memastikan posisinya di perempat final.Kesuksesan pasangan peringkat dua dunia ini didapat lewat rubber game , dengan skor akhir 21-12, 19-21, dan 21-18 atas ganda putra Korea Selatan Choi Solgyu/Seo Seungjae.

Dengan kemenangan ini, Indonesia meloloskan  dua wakilnya di ganda putra ke babak perempat final bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020.Sebelumnya, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon juga memastikan diri sebagai juara di Grup A meski dikalahkan dari  Lee Yang/Wang Chi-Lin dari Taiwan dalam pertandingan ketiga babak penyisihan.Antara

27
July

 

(voinews.id)Pemain Bulutangkis ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon meraih kemenangan kedua di Olimpiade Tokyo 2020,  yang dilaksanakan  tahun  ini, usai mengalahkan wakil India.Hasil itu mengantar mereka ke perempatfinal.Kevin/Marcus menghadapi Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty di laga kedua Grup A.

Bertanding di Musashino Forest Sport Plaza, Senin (26/7/2021), Kevin/Marcus menang 21-13, dan 21-12 dalam  waktu 32 menit untuk menyudahi perlawanan wakil India tersebut.Di laga terakhir Grup A, Kevin/Marcus akan menantang wakil  Tiongkok , Lee Yang/Wang Chi Lin.Antara

27
July

 

(voinews.id)Presiden Joko Widodo mengatakan, pemerintah tidak bisa bekerja sendiri dalam mengatasi persoalan pandemi.Presiden berharap semua pihak bekerja sama dalam menyelesaikan persoalan Covid-19.Saat ini bangsa Indonesia dan masyarakat di seluruh dunia masih harus berjuang untuk bebas dari pandemi Covid-19.Penyebaran virus masih terus terjadi.Hal tersebut dikatakan presiden  Jokowi dalam sambutannya pada peringatan Milad (ulang tahun) ke-46 Majelis Ulama Indonesia (MUI) yang digelar virtual pada Senin (26/7/2021).Menurut presiden, semua pihak harus berkolaborasi.

Bekerja sama saling tolong menolong, gotong royong untuk mengatasi ujian yang mahaberat ini.Presiden Jokowi mengapresiasi pandangan ormas keagamaan sejalan dengan kepentingan untuk menjaga kepatuhan umat dalam melaksanakan protokol kesehatan.Dia pun mengajak umat Islam meyakinkan keluarga dan lingkungan sekitar untuk membiasakan diri beraktivitas di rumah saja.Kompas

25
July

 

(Voinews) Presiden RI Joko Widodo meninjau fasilitas kesehatan Rumah Oksigen Gotong Royong untuk pasien COVID-19, di daerah Pulo Gadung, Jakarta Timur, Sabtu. Rumah oksigen tersebut merupakan fasilitas kesehatan yang diinisiasi oleh grup perusahaan teknologi GoTo bersama dengan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, PT Aneka Gas Industri (Samator Grup), dengan dukungan dari PT Master Steel, Tripatra Engineering, serta Halodoc. Presiden melihat secara langsung Rumah Oksigen Gotong Royong yang masih dalam proses penyelesaian. Nanti akan selesai minggu depan dan akan rampung 100 persen dan mungkin di awal Agustus bisa menampung kurang lebih 500 pasien.  Presiden Jokowi sebagaimana siaran pers yang diterima Antara di Jakarta Sabtu mengatakan, mengapresiasi inisiatif pembuatan rumah oksigen tersebut yang bisa membantu mengurangi tekanan pada rumah sakit, terutama di beberapa provinsi yang memiliki tingkat keterisian tempat tidur cukup tinggi. Presiden juga berharap inisiatif serupa bisa dilakukan tidak hanya di Jakarta, melainkan juga di daerah lain.ANTARA

24
July

 

(Voinews) Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) berpesan kepada anak-anak agar tetap bersemangat belajar meskipun untuk sementara tidak dapat berkegiatan di sekolah karena pandemi COVID-19. Hal itu dikatakan Presiden Jokowi dalam peringatan Puncak Hari Anak Nasional yang ditayangkan di kanal Youtube Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, di Jakarta, Jumat. Melalui telekonferensi video dengan sejumlah pelajar Sekolah Dasar Negeri-SDN Sudimara, Cilongok, Banyumas, Jawa Tengah itu, Presiden menjelaskan,  pemerintah sebenarnya berencana membuka sekolah untuk kegiatan belajar mengajar secara tatap muka langsung pada Juli 2021. Namun, karena tingkat penularan COVID-19 terus meningkat, maka rencana pembukaan sekolah tersebut ditunda. Presiden Jokowi memastikan jika ke depannya, tren penularan virus corona sudah menurun, maka pemerintah akan membuka kegiatan belajar mengajar di sekolah. Anak-anak juga perlu menerapkan seluruh protokol kesehatan, yakni memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan.ANTARA

22
July

 

(voinews.id)Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi gudang Badan urusan Logistik (Bulog) di Jakarta Utara untuk mengecek stok beras nasional, pada Rabu, seperti disiarkan melalui kanal Youtube Sekretariat Presiden. Dalam kesempatan itu Presiden Jokowi mengatakan, ia ingin memastikan bahwa stok nasional untuk beras cukup. Kepala Bulog telah melaporkan stok sebanyak 1.373 juta ton.

Menurut Presiden stok tersebut sudah cukup. Selain mengecek stok, Presiden Jokowi juga ingin memastikan kesiapan untuk program bantuan sosial (bansos) beras. Menurut Presiden, distribusi bansos beras tersebut sudah dilakukan sejak 16 Juli 2021. Pemberian bansos beras tersebut pun menurut Presiden akan terus berjalan. (antara)

22
July

(voinews.id)Kepala Kepolisian RI (Kapolri) Jenderal Listyo Sigit Prabowo meminta jajaran kepolisian di kewilayahan turut mengakselerasi penyaluran bantuan sosial (bansos) selama masa pandemi Covid-19 saat ini.Sigit dalam keterangan tertulis, Rabu (21/7)mengatakan, pemerintah telah mengeluarkan  beragam bansos selama masa Pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) Darurat untuk menyasar warga yang membutuhkan.

Sehingga, dia meminta agar proses distribusi dapat berlangsung dengan cepat.Dia meminta agar jajaran TNI-Polri dapat melakukan mapping penyaluran bansos tersebut dengan baik.Antara

21
July

 

VOI NEWS Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan memastikan pengambilan keputusan dan perencanaan dalam penanganan pandemi Covid-19 dengan menerapkan Pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) Darurat selalu melibatkan banyak pihak termasuk akademisi dari berbagai kampus.Luhut  dalam keterangan tertulis di Jakarta, Selasa menegaskan, dalam situasi saat ini, ada beberapa hal yang secara garis besar perlu diketahui dan dipahami oleh masyarakat luas.

Pertama dan yang menjadi poin kunci, yaitu penanganan di hulu di mana masyarakat perlu patuh pada protokol kesehatan.Sementara poin kedua, yakni pemenuhan kebutuhan oksigen, obat, tenaga kesehatan, tempat tidur, serta vaksinasi.Luhut  sebagai Koordinator PPKM Darurat Jawa-Bali juga menekankan, pemerintah akan terus berupaya semaksimal mungkin memberikan yang terbaik dalam penanggulangan pandemi ini.Ia juga berharap semua pihak ikut serta dan membantu pemerintah serta mengajak masyarakat tetap taat protokol kesehatan.Antara

21
July

 

VOI NEWS Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan ucapan selamat Idul Adha 1442 Hijriah  melalui jejaring sosialnya  Selasa (20/7/2021).Presiden Jokowi juga mengharapkan agar bangsa Indonesia dilindungi dari segala mara bahaya.

Bersama Keluarga, Presiden Joko Widodo Shalat Idul Adha di Istana Bogor, Selasa.Presiden Jokowi mengatakan,  situasi pandemi Covid-19 saat ini adalah ujian yang sungguh berat dan nyata.Namun, bangsa Indonesia diharapkan dapat melalui semua itu dengan baik.Kompas