Dalam kesempatan yang berbeda, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Indonesia, Bambang Soesatyo, mengingatkan pemerintah untuk memanfaatkan sebesar-besarnya keunggulan geografis Indonesia berupa Zona Ekonomi Eksklusif seluas 2,8 juta kilometer persegi, untuk kemakmuran rakyat Indonesia. Seperti dikutip Antara, Bambang Soesatyo di Jakarta, Rabu mengatakan, keunggulan Zona Ekonomi Eksklusif tersebut masih ditambah dengan potensi kewilayahan, baik perairan maupun daratan.
Menurutnya, potensi tersebut menjadi kekuatan bangsa Indonesia dalam mewujudkan diri menjadi Poros Maratim Dunia. Ia menjelaskan, sebagai negara maritim, potensi sektor perikanan menjadi penunjang bagi bangsa Indonesia untuk menjadikan laut sebagai masa depan bangsa.
Antara.