Tuesday, 24 September 2019 09:03

Hongaria dan Slovakia Akan Bertanding Tanpa Penonton

Written by 
Rate this item
(0 votes)
UEFA  Foto: eufa UEFA Foto: eufa

 

Hongaria dan Slovakia akan memainkan pertandingan kualifikasi Euro 2020 berikutnya di stadion tertutup tanpa penonton. Hal ini setelah Badan Sepak Bola Eropa (UEFA), Senin (23/9), menjatuhkan sanksi kepada federasi sepak bola nasional kedua negara itu lantaran perilaku rasial pendukung mereka. Polisi anti huru hara diturunkan guna mengatasi kerusuhan di Budapest setelah terjadi keributan di tribun stadion saat pertandingan kualifikasi Grup D Euro 2020 antara kedua tim yang akhirnya dimenangkan Slovakia 2-1 pada 9 September. Selain tuduhan rasisme, federasi sepak bola Hongaria juga dikenai sanksi denda sebesar 67.125 euro karena fans mereka melemparkan benda dan menyalakan kembang api. Sementara federasi Slovakia didenda 20 ribu euro. republika

Read 347 times Last modified on Wednesday, 25 September 2019 06:18