Tuesday, 01 October 2019 10:32

Menpar Dorong Indonesia Jadi Destinasi Wisata Ramah Vegan

Written by 
Rate this item
(0 votes)
Menpar Arief Yahya meresmikan Beres Cafe by Sarinah di Gedung Sarinah, Jakarta, Senin (30/9/2019). Menpar Arief Yahya meresmikan Beres Cafe by Sarinah di Gedung Sarinah, Jakarta, Senin (30/9/2019).

 

Menteri Pariwisata Arief Yahya mendorong Indonesia menjadi destinasi yang ramah bagi wisatawan, baik nusantara atau mancanegara yang menganut pola makan vegan/vegetarian. Arief Yahya saat meresmikan Beres Cafe by Sarinah di Gedung Sarinah, Jakarta, Senin, menjelaskan, komunitas vegetarian dunia berjumlah 700 juta orang, dan mayoritas berada di India dengan jumlah 350 juta orang diikuti Tiongkok dengan 50 juta orang. Kedua negara tersebut merupakan lima pasar utama wisatawan mancanegara ke Indonesia.

Tiongkok menyumbang 2,2 juta wisatawan dan India menyumbang 485.000 wisatawan. Tercatat 70 persen dari wisatawan India yang datang ke Indonesia umumnya vegan. Tahun 2020 Kementerian Pariwisata menargetkan satu juta wisatawan India berkunjung ke Indonesia. (antara)

Read 338 times Last modified on Tuesday, 01 October 2019 14:22