Ketua Presidium Indonesia Police Watch Neta S Pane menilai diangkatnya Kapolri Jenderal (Pol) Tito Karnavian menjadi Menteri Dalam Negeri oleh Presiden Joko Widodo adalah sebuah penghargaan dan prestise luar biasa buat Korps Bhayangkara. Pane dalam rilisnya, Rabu menilai kepercayaan yang diberikan Presiden Jokowi kepada Tito tidak terlepas dari kinerja jajaran kepolisian yang sukses mengamankan proses pemilu, pilpres maupun pelantikan presiden 2019 lalu. Dikatakannya, Jokowi menginginkan Tito tetap bisa menjaga stabilitas keamanan di berbagai daerah agar iklim investasi tumbuh dan perekonomian nasional berkembang. Antara.