Tuesday, 18 February 2020 11:12

Menlu: 78 WNI di Kapal Pesiar Tak Perlu Diobservasi Ulang.

Written by 
Rate this item
(0 votes)
FOTO : CNN FOTO : CNN

 

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengatakan 78 Warga Negara Indonesia (WNI)yang bekerja sebagai Anak Buah Kapal (ABK) di kapal pesiar Diamond Princess di perairan Yokohama, Jepang tidak perlu diobservasi ulang ketika kembali ke Indonesia.Menurutnya, hal itu  karena  ke-78 WNI saat ini masih menjalani masa observasi selama 14 hari dan sejauh ini dinyatakan negatif virus corona.Retno  Marsudi di Kantor Presiden, Jakarta, Senin (17/2) mengatakan, Observasi dijadwalkan selesai pada 23-24 Februari mendatang.

Berdasarkan informasi dari pemerintah Jepang, Retno  Marsudi mengatakan masa observasi terhadap WNI di kapal pesiar harusnya  selesai   pada  17 Februari.Namun pihak pemerintah jepang memerlukan waktu selama empat hari untuk pengecekan ulang.Proses observasi dijadwalkan benar-benar selesai pada 23-24 Februari 2020. Cnn.

Read 466 times Last modified on Tuesday, 18 February 2020 11:39