Monday, 13 July 2020 09:33

Terapkan protokol kesehatan, Kulon Progo siap buka objek wisata

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

Dinas Pariwisata Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, memastikan seluruh objek wisata di wilayahnya siap dibuka dengan menerapkan standar operasional pelaksanaan protokol kesehatan bidang pariwisata.Kepala Bidang Pemasaran Pariwisata Dinas Pariwisata Kulon Progo Yudono Hindri Atmoko di Kulon Progo, DIY, Minggu mengatakan, secara umum, objek wisata di Kulon Progo baik yang dikelola pemerintah kabupaten maupun masyarakat sudah menerapkan protokol kesehatan yang dibuktikan dengan simulasi uji coba pembukaan di beberapa titik.

Ia mengatakan objek wisata yang sudah melaksanakan simulasi itu antara lain Pule Payung, Kalibiru, dan Pantai Glagah.Adapun objek wisata lain yang sebenarnya sudah menerapkan protokol kesehatan, tapi belum menggelar simulasi, salah satunya wisata alam Hutan Mangrove, Pantai Pasir Kadilangu.antara

Read 304 times Last modified on Monday, 13 July 2020 09:36