Friday, 24 July 2020 18:54

ABK WNI Kembali Bekerja di Kapal Pesiar Jerman

Written by 
Rate this item
(0 votes)
FOTO ; ANTARA FOTO ; ANTARA

 

Perusahaan kapal pesiar Jerman, AIDA Cruise, mengirim dua pesawat carter ke Jakarta untuk mengangkut 474 anak buah kapal (ABK)  Indonesia yang akan kembali bekerja di Jerman. Staf Penerangan Sosial Budaya Kedutaan Besar RI-KBRI Berlin Hannan Hadi dalam keterangan pers yang diterima ANTARA London, Kamis, menyebut para ABK sebelumnya dipulangkan oleh perusahaan karena pandemi COVID-19.

Dubes RI untuk Jerman Arif Havas Oegroseno menyambut dan menemui kru di dalam kabin sebelum ABK meninggalkan pesawat di Bandara Rostock-Laage, Rabu (22/7). Oegroseno menyampaikan selamat datang kembali di Jerman kepada ABK itu. Melihat kemajuan Pemerintah Jerman menangani COVID-19, Oegroseno yakin situasi sudah kondusif untuk mendatangkan kembali kru kapal pesiar Indonesia di Jerman. Antara

Read 339 times Last modified on Saturday, 25 July 2020 06:32