Friday, 25 September 2020 08:10

Erick Thohir: Pemerintah terus berupaya percepat ketersediaan vaksin

Written by 
Rate this item
(0 votes)
FOTO ANTARA FOTO ANTARA

VOI NEWS Komite Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) menyampaikan pemerintah terus berupaya mempercepat ketersediaan vaksin melalui jalur bilateral dan multilateral.Ketua Pelaksana KPCPEN Erick Thohir dalam keterangan resmi di Jakarta, Kamis mengatakan selain kerja sama Biofarma dengan Sinovac, Kimia Farma dengan G42 serta penjajakan kerja sama dengan Genexine, CanSino, dan AstraZeneca, pemerintah tengah menjajaki kerja sama dengan perusahaan farmasi lainnya seperti Pfizer, Johnson & Johnson, dan Novafax.

Ditambah mekanisme kerja sama multilateral dengan UNICEF dalam kerangka COVAX Facility, yakni berupa jaminan akan kecepatan, ketersediaan, dan pengiriman vaksin, maka usaha

Indonesia  untuk menyegerakan ketersediaan vaksin demi melindungi masyarakat sudah di jalur yang tepat.Erick  mengatakan semangat gotong-royong semua pihak akan menjadi modal

besar bangsa dalam menghadapi pandemi COVID-19.Erick juga mengatakan berbagai langkah strategis hasil koordinasi lintas kementerian lembaga, terutama dengan Kementerian

Kesehatan dan pemerintah daerah terus dilakukan untuk penanganan dan mengantisipasi meluasnya dampak pandemi.antara

Read 278 times Last modified on Friday, 25 September 2020 14:30