Thursday, 26 November 2020 07:02

Gandeng industri, sekolah Kemenperin siap produksi ventilator

Written by 
Rate this item
(1 Vote)
Antaranews Antaranews

 

Sekolah milik Kementerian Perindustrian siap memproduksi ventilator yang akan dimanfaatkan sebagai alat bantu pernapasan untuk pasien COVID-19 dengan menggandeng pelaku industri nasional, sejalan dengan tekad pemerintah terkait upaya penanganan virus corona di Tanah Air melalui penyediaan peralatan kesehatan buatan dalam negeri.Hal itu dikatakan Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Industri (BPSDMI) Kemenperin, Eko S A Cahyanto di Jakarta, Rabu. Eko menyampaikan pihaknya meninjau pelaksanaan pelatihan perakitan ventilator yang diselenggarakan PT Yogya Presisi Tehnikatama Industri (YPTI) di Sekolah Menengah Kejuruan Sekolah Menengah Teknologi Industri-SMK SMTI Yogyakarta. Menurut Eko, pelatihan yang berlangsung selama 18-27 November 2020 itu merupakan wujud nyata sinergi antara unit pendidikan vokasi milik Kemenperin dengan pelaku industri.ANTARA

Read 342 times Last modified on Thursday, 26 November 2020 09:12