Saturday, 28 November 2020 10:00

Pelaku pariwisata berharap banyak dari libur akhir tahun

Written by 
Rate this item
(1 Vote)
Antaranews Antaranews

 

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Wishnutama Kusubandio mengatakan para pelaku usaha sangat berharap banyak dari momentum libur akhir tahun ini. Dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Percepatan Pengembangan Lima Destinasi Pariwisata Super Prioritas di Jakarta, Jumat, ia menyatakan di Bali, khususnya Benoa, tingkat pemesanan sejumlah hotel sampai Desember mendatang sudah mencapai 80 persen. Sementara di Nusa Dua, pemesanan sudah mencapai sekitar 40 persen dan kemungkinan akan terus meningkat. Dengan demikian  pariwisata di Tanah Air  sebetulnya sangat menjanjikan. Memang para pelaku pariwisata sangat betul-betul berharap dengan liburan akhir tahun ini. Menurutnya, harapan itu sangat tinggi. Pemerintah sampai  saat ini belum memutuskan kepastian cuti bersama Desember 2020. Presiden Jokowi telah mengusulkan untuk memangkas cuti bersama akhir tahun dengan alasan untuk mencegah penyebaran COVID-19.Wishnutama menuturkan pada Jumat pagi, Menko PMK MuhajirEffendi juga telah menghubunginya terkait libur akhir tahun. Muhajir juga berharap sektor pariwisata bisa terbantu dengan libur akhir tahun. Antara.

Read 287 times Last modified on Saturday, 28 November 2020 11:30