(voinews.id)Kementerian Perindustrian akan semakin gencar mendorong percepatan implementasi penggunaan material lokal sebagai bahan baku industri.Upaya tersebut sejalan dengan gerakan nasional Bangga Buatan Indonesia dan target substitusi impor 35 persen pada 2022.Guna mencapai sasaran tersebut, salah satu upaya yang dipacu adalah memajukan industri serat alam.
Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita dalam siaran persnya Minggu,13/12 meminta para pelaku industri di Indonesia agar terus meningkatkan penggunaan bahan baku lokal dalam proses produksinya.Optimalisasi terhadap potensi sumber daya lokal industri berbasis serat alam, nantinya dapat menunjang aktivitas industri yang berkelanjutan dan berkualitas di dalam negeri.BisnisIndonesia