Wednesday, 06 January 2021 07:32

Menteri PUPR apresiasi dukungan BUMN karya dalam penanganan COVID-19

Written by 
Rate this item
(0 votes)
Antaranews Antaranews

 

(Voinews)  Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat atau PUPR Basuki Hadimuljono mengapresiasi dukungan BUMN-BUMN karya seperti PT Wijaya Karya (Persero) Tbk. (WIKA) dalam penanganan bencana nonalam pandemi COVID-19. Basuki mengatakan bahwa peran dan kontribusi BUMN karya dalam menyukseskan pembangunan infrastruktur nasional beberapa tahun belakangan ini sangat patut mendapatkan apresiasi. Berbagai infrastruktur dapat diselesaikan dengan cepat dengan kualitas yang terjaga dengan baik.Tidak hanya itu, BUMN karya juga mendukung Kementerian PUPR dalam penanganan bencana alam dan nonalam, terutama pandemi COVID-19. Hal itu dikatakan Menteri PUPR kepada Antara di Jakarta, Selasa. Sebagai contoh di tahun 2020 ini, selain menyelesaikan pembangunan berbagai infrastruktur strategis nasional, Kementerian PUPR juga mendapat amanah untuk menyelesaikan pembangunan Rumah Sakit Khusus Pasien COVID-19 dalam waktu yang singkat. Salah satunya pembangunan RSUD dr. Soegiri Lamongan.ANTARA

Read 237 times Last modified on Wednesday, 06 January 2021 09:12