Wednesday, 17 March 2021 07:16

Investasi dan inovasi kunci pertumbuhan ekonomi Indonesia

Written by 
Rate this item
(1 Vote)

 

(Voinews)Menteri Riset dan Teknologi/Kepala Badan Riset dan Inovasi Nasional (Menristek/BRIN), Bambang Brodjonegoro mengatakan bahwa investasi dan inovasi merupakan kunci pertumbuhan ekonomi Indonesia. Hal itu dikatakan Bambang Brodjonegoro dalam webinar bertema "Meningkatkan Ekosistem Pengetahuan & Inovasi untuk Indonesia yang Lebih Baik" di Jakarta, Selasa. Sejauh ini, menurut dia, investasi yang ada di Indonesia tidak berlangsung terus-menerus atau berkesinambungan. Hal ini dikarenakan minimnya inovasi. Maka itu, Bambang Brodjonegoro mengatakan, pemerintah akan mendorong Indonesia bisa seperti Korea Selatan, Jepang, dan Tiongkok yakni investasi dan inovasi yang berjalan beriringan. Menurut Bambang, sebagai negara yang sudah diberkahi dengan sumber daya alam yang melimpah, keanekaragaman hayati yang paling besar di dunia, maka Indonesia harus membuat suatu arus baru yaitu inovasi yang berbasiskan sumber daya alam. Di sisi lain, Menurut Dia, inovasi yang mendorong kemampuan di dalam teknologi digital.ANTARA

Read 279 times Last modified on Wednesday, 17 March 2021 08:57